Suara.com - Cuitan salah satu personel JKT48, Shani Indira Natio pada Sabtu (6/9/2020) kini tengah viral dan menjadi sorotan.
Dalam cuitan tersebut, Shani mengunggah surat permohonan adiknya yang berisi permintaan uang.
Surat itu membuat sejumlah warganet terhibur karena dinilai unik dan berbeda.
Pasalnya, surat yang ditulis oleh Krishna Putra Nation tersebut sudah seperti surat formal. Bahkan dilengkapi dengan materai Rp 6.000.
Baca Juga: Lutfi Agizal Lelang Bajunya yang Viral, Netizen: Jangan Ngadi-ngadi
"Atas nama adik tercinta kalian (Krishna Putra Natio), saya sangat mengapresiasi pekerjaan kalian dengan tulus dan sepenuh hati, dan selalu berusaha dan mendoakan yang terbaik dalam hal pekerjaan maupun kehidupan di kota metropolitan (JAKARTA KERAS BOS)," buka Krishna Putra Natio.
Selanjutnya, Krishna menyampaikan maksud dan keinginannya. Ia memohon agar Shani mendonasikan penghasilan bulanan untuk diberikan padanya.
"Namun dengan segala hormat saya memohon untuk mendonasikan penghasilan bulanan kalian untuk adik tercinta ini. Dengan itu, kalian sudah mensupport saya untuk menabung dan dapat melakukan perputaran uang dalam hal usaha, dolan, dan hal-hal penting yang lainnya untuk menunjang kebahagiaan dan tidak adanya penyesalan semasa hidup saya," tutur Krishna.
"Sumbangan kalian sangat berarti bagi saya, dari saya yang belum bisa mendapatkan pekerjaan tetap dan masih harus menempuh pendidikan di Universitas ..... (Jurusan Ilmu Sekonomi) dengan segala matematika dan grafik yang kadang harus memaksa saya untuk membuka buku ataupun mendownload jurnal internasional untuk belajar," sambungnya.
Tidak hanya itu, Krishna pun menyantumkan keterangan informasi lebih lanjut.
Baca Juga: Viral Bule AS Masuk Islam Nikahi Gadis Berhijab Gadis Cilacap, Bikin Baper
Ia mencantumkan jumlah minimal donasi yakni sebesar Rp 500.000, sementara maksimalnya tidak terhingga.
Selain itu, donasi tersebut pun harus dibayarkan ke rekeningnya sebelum tanggal 2 September 2020.
Hingga tulisan ini dibuat, cuitan Shani tersebut tersebut telah diretweets lebih dari 3.900 kali dan disukai oleh lebih dari 15.000 pengguna Twitter.
Unggahan Shani ini pun mengundang berbagai reaksi warganet. Beberapa dari mereka menilainya kreatif.
"Sangat amat kreatif," tulis @angela_syahfira.
"Kreatif! Kenapa gue tidak kepikiran buat surat terbuka untuk abang-abang gue ya. Terima kasih inspirasinya adik kak Shania. Untuk abang-abang gue yang baik hati, siap-siap bangkrut ya kalian!" timpal @xixihun1.
"Balas suratnya pakai surat somasi, Ci!" balas @RDNADN dengan disertai ungkapan tertawa.
Sejumlah warganet juga tampak mengomentari surat Krishna Putra Natio yang dirasa masih banyak salahnya ini.
"Tidak sah, materainya tidak kecoret," tulis @jonathanend.
"Tulung kandanono adekmu. Revisi maneh, akeh sik salah salah. Anak FE kudu iso bersurat sitik-sitik lah. Lek wes direvisi tak transferke 500k dalam bentuk JKT Points (Tolong beri tahu adikmu. Revisi lagi karena banyak yang salah. Anak FE harus bisa sedikit-sedikit bersurat. Kalau sudah direvisim nanti saya transfer Rp 500.000 dalam bentuk JKT Point -- Red)," timpal @bountychaserr.