Mendadak Ambruk, Camat Tak Tahu Gedung di Cideng Sedang Dirobohkan Pemilik

Agung Sandy Lesmana | Fakhri Fuadi Muflih
Mendadak Ambruk, Camat Tak Tahu Gedung di Cideng Sedang Dirobohkan Pemilik
Alat berat yang dioperasikan dalam pembongkaran ruko yang ambruk di Jalan Kyai Caringin nomor 2A-B, Cideng, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (3/9/2020). [ANTARA/Livia Kristianti]

"Emang tidak kelihatan yah kalau ada pekerjaan membongkar gitu..."

Suara.com - Kejadian gedung tua ambruk di kawasan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat sempat membuat geger warga setempat. Namun ternyata gedung ini memang tengah dalam proses perobohan oleh pemiliknya.

Kendati demikian, Camat Gambir, Fauzi mengaku tidak tahu gedung itu sedang dirobohkan. Pasalnya dari luar tidak terlihat sedang ada pengerjaan dengan alat berat.

Menurutnya, pengerjaan perobohan sedang dilakukan dari dalam. Karena itu ia baru tahu kalau sedang ada pembongkaran begitu gedung ambruk.

"Emang tidak kelihatan yah kalau ada pekerjaan membongkar gitu. Sehingga ketika roboh begini, baru ketahuan ada aktifitas membongkar," ujar Fauzi kepada wartawan, Kamis (3/9/2020).

Baca Juga: 184 Orang Tewas dalam Tragedi Robohnya Atap Klub Malam, Dominika Kibarkan Bendera Setengah Tiang!

Proyek perobohan bangunan, kata Fauzi, seharusnya sudah ada izin dari Dinas PTSP DKI. Karena akhirnya ambruk hingga membuat bahaya warga sekitar, izin proyeknya disebut Fauzi akan diperiksa kembali.

"Dari pemerintah, dari Satpel Citata nanti jadi bahan laporan untuk diambil langkah-langkah tindakan sesuai ketentuan yang berlaku," jelasnya.

Nantinya pemilik dan pekerja yang merobohkan bangunan ini akan diminta keterangan. Pihak kepolisian juga sudah turun tangan untuk menelurusi peristiwa ini.

"Ya jelas harus, harus dipertanggungjawabkan dari pelaksana, pemilik, semua yang bertanggung jawab dalam bangunan ini," pungkasnya.

Sebelumnya, sebuah bangunan di kawasan Jalan Kyai Caringin, Kelurahan Cideng, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat mendadak roboh. Kejadian ini lantas membuat warga menjadi panik.

Baca Juga: Atap Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Terluka

Peristiwa ini diketahui dari unggahan foto dan video akun instagram @jktinfo. Terlihat bangunan yang diperkirakan memiliki tinggi tiga tingkat mendadak roboh.