Mereka mengaku dibuat ngakak oleh momen yang mestinya berlangsung haru ini.
"Gak jadi nangis, malah ngakak," ujar @rarasavirans.
Senada dengan @rarasavirans, pemilik akun Instagram @friescare pun menuturkan hal yang sama.
"Gue mah ketawa bukan terharu kalau dengar," tulis @friescare.
"Itu bapaknya antara terharu dan malu," timpal @fabianfarandori.
Tidak hanya itu, sejumlah warganet juga mengaku kaget saat melihat dan mendengar pengantin wanita ini. Tidak sedikit dari mereka yang dengan bercanda mengira jika pengantin wanita tersebut kesurupan.
"Itu sungkeman apa kesurupan," tutur akun @aqiqahhh_da.