Video Editan Aqila Kafi Guncang Twitter, Sampai Menarik Perhatian Reza Arap

Rabu, 02 September 2020 | 16:57 WIB
Video Editan Aqila Kafi Guncang Twitter, Sampai Menarik Perhatian Reza Arap
Viral Anak Jago Editing Video (Twitter/@AqilaKafi).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang anak laki-laki yang memiliki skill edit video memukau kini tengah diperbincangkan publik. Pasalnya, warganet melihat potensi anak tersebut luar biasa besar. Apalagi usai video hasil editannya viral di media sosial.

Anak yang kini tengah jadi sorotan tersebut mengunggah hasil editing videonya melalui akun Twitter @AqilaKafi pada Selasa (1/9/2020).

Video tersebut viral dan mengundang berbagai reaksi warganet.

Sejauh ini, video Aqila Kafi tersebut telah diretweets lebih dari 12.000 kali dan disukai oleh lebih dari 2.800 pengguna Twitter.

Video yang dipertontonkan oleh @AqilaKafi tersebut menjadi perhatian karena kualitas editingnya dinilai sangat apik. Ia menyuguhkan video dengan beragam efek memukau.

Viral Anak Jago Editing Video (Twitter/@AqilaKafi).
Viral Anak Jago Editing Video (Twitter/@AqilaKafi).

Vdeo tersebut dibuka dengan adegan saat @AqilaKafi mengingatkan warganet agar tidak mudah percaya dengan apa yang ada di internet karena menurut penuturannya, semua itu bisa diedit.

"Jangan percaya apa yang kalian lihat di internet. Soalnya, kalau yang di internet itu gak live, bisa diedit dulu," ungkap Aqila.

Video lopping atau berulang yang disuguhkan oleh @AqilaKafi memang sarat akan kompleksnya editing video. Editingnya mulus dan penuh dengan efek menakjubkan.

Oleh sebab itu, tidak mengherankan bila video tersebut dibanjiri pujian.

Baca Juga: Aksinya Curi Tabung Gas Viral, Polisi Ringkus Pelaku Tak Jauh dari TKP

Reza Arap, seorang Youtuber Indonesia ikut menanggapi talenta yang dimiliki oleh anak kecil ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI