Video Band Bawakan Lagu Sweet Child O' Mine Viral, Publik: Penting Yakin!

Rabu, 02 September 2020 | 14:25 WIB
Video Band Bawakan Lagu Sweet Child O' Mine Viral, Publik: Penting Yakin!
Penampilan band ini yang bikin publik ngakak (Instagram/@smart.gram).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Publik tengah dibuat ngakak oleh video penampilan sebuah band yang menyanyikan lagu "Sweet O Child O' Mine" milik band rock legendaris, Guns N' Roses. Video ini sontak viral lantaran dinilai lucu dan mengejutkan.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @smart.gram pada Selasa (2/9/2020).

Dalam video tersebut, terlihat band dengan empat personel yang sedang unjuk gigi di atas pentas. Awalnya, penampilan mereka tampak luar biasa.

Petikan gitar khas lagu Sweet O Child O' Mine terdengar jelas, membuat sejumlah warganet mengaku terkesima.

Baca Juga: Viral! Gak Ada Akhlak, Anak Nge-prank Emak Ngaku Ditelepon Jokowi

Namun, sesaat kemudian muncul kelucuan. Saat sang vokasil mulai bernyanyi, ternyata suaranya dianggap tidak seperti ekspektasi. Jauh berbeda dengan suara penyanyi aslinya.

Penampilan band ini yang bikin publik ngakak (Instagram/@smart.gram).
Penampilan band ini yang bikin publik ngakak (Instagram/@smart.gram).

Suara vokalis tersebut terdengar fals dan cempreng, begitu tutur warganet.

Tidak hanya itu, pada detik ke 53 suara feedback dari mikrofon dan pengeras suara juga nyaring terdengar. Kejadian ini tampaknya melengkapi kelucuan penampilan vokalis band ini.

Hebatnya, vokalis tersebut tampak tetap percaya diri. Ia terus menyanyikan lagu legendaris tersebut hingga selesai dengan gaya bak penyanyi profesional.

Selain suara yang disebut fals, vokalis band ini juga bernyanyi dengan nada yang tidak sesuai dengan aslinya. Ia mengeluarkan suara bernada rendah yang menurut sejumlah warganet tidak cocok.

Baca Juga: Terungkap! Ini Identitas Pria Ngaku Polisi dan Maki-maki Pesepeda di PIK

Hingga tulisan ini dibuat, video unggahan @smart.gram tersebut telah ditayangkan lebih dari 55.200 kali.

Tidak hanya itu, video ini mengundang reaksi warganet yang sebagian tampak geregetan dengan video ini. Beberapa dari mereka menyorot sang vokalis yang dianggap merusak penampilan.

"Pas nyanyi kaget," ujar @adnan.putra_28.

"Pede level maksimum," tulis seorang warganet.

"Ini bakat terpendam. Lebih baik dipendam saja," timpal @meykuncahyopambudi.

Meskipun penampilannya tidak maksimal dan mengundang gelak tawa, keberanian band ini tetap diapresiasi oleh sejumlah warganet.

"Apresiasi sih buat keberaniannya tampil di atas panggung. Gak semua orang berani," ungkap @alismee.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI