Cara Menyambungkan Rekening untuk Dapat Insentif Kartu Prakerja

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 31 Agustus 2020 | 10:57 WIB
Cara Menyambungkan Rekening untuk Dapat Insentif Kartu Prakerja
ilustrasi e-wallet (pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Peserta yang lolos Gelombang 6 akan mendapat SMS pemberitahuan ke nomor yang terdaftar pada akun Prakerja. Jadi, pastikan peserta yang mendaftar Kartu Prakerja gelombang 6 tetap menggunakan nomor HP tersebut.

Warga memperlihatkan kolom pendaftaran pada laman www.prakerja.go.id saat mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 di Serang, Banten, Sabtu (8/8/2020).  [ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman]
Warga memperlihatkan kolom pendaftaran pada laman www.prakerja.go.id saat mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 di Serang, Banten, Sabtu (8/8/2020). [ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman]

Bagi peserta yang belum sempat bergabung ke Gelombang 6, jangan khawatir! Sebab, Anda masih bisa mendaftarkan diri ke gelombang berikutnya.

Cara Membuat Akun Prakerja

  1. Buka situs www.prakerja.go.id
  2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK Anda
  3. Masukkan data diri seperti nama lengkap, alamat email yang masih aktif, dan kata sandi
  4. Ikuti petunjuk pada layar untuk melakukan verifikasi akun email
  5. Setelah proses verifikasi berhasil, Anda telah resmi memiliki akun Kartu Prakerja

Cara Daftar Kartu Prakerja

  1. Klik menu ‘Daftar Kartu Prakerja’
  2. Anda akan diminta untuk mengIsi formulir pendaftaran
  3. Setelah itu, klik menu ‘Selanjutnya’
  4. Masukkan nomor telepon yang masih aktif dan kode OTP yang dikirim melalui SMS
  5. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikut Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online
  6. Setelah menyelesaikan tes, klik ‘Gabung’ di gelombang 6

Persyaratan dan Ketentuan Peserta Kartu Prakerja

Ada beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi sebelum mendaftar Kartu Prakerja yakni:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Minimal berusia 18 tahun
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal lainnya.

Itu dia cara menyambungkan rekening untuk dapat insentif Kartu Prakerja serta cara memutuskan rekening E-Wallet. Simak baik-baik!

Kontributor : Theresia Simbolon

Baca Juga: Sudah Dibuka! Simak Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 6

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI