Tata Cara Wudhu yang Benar

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 31 Agustus 2020 | 06:55 WIB
Tata Cara Wudhu yang Benar
Ilustrasi wudhu. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai umat muslim, wudhu menjadi hal yang harus dilakukan secara benar karena merupakan salah satu syarat sah salat. Untuk itu, penting untuk mengetahui cara wudhu yang benar.

Wudhu bertujuan membersihkan kotoran di tubuh, serta membersihkan dari najis dan hadas kecil di tubuh. Dengan begitu, umat muslim dalam keadaan suci saat melaksanakan salat.

Ada enam fardhu wudhu yaitu berniat, membasuh muka, membasuh tangan hingga kedua siku, mengusap sebagian rambut kepala, membasuh kaki sampai kedua mata kaki, dan tertib.

Sementara itu, berikut cara wudhu yang benar:

Baca Juga: Bacaan Doa Iftitah Latin, Terjemahan dan Keutamannya

  1. Membaca niat wudhu

    "Nawaitul wudhuu'a li raf'll hadatsil ashghari fardhal lilaahi ta'aalaa."

    Artinya: "Saya niat berwudhu untuk menghilangkan hadas kecil, fardhu karena Allah."

  2. Membaca 'Basmallah' dan membasuh tangan pergelangan tangan hingga bersih sebanyak tiga kali.
  3. Berkumur sebanyak tiga kali sambil membersihkan gigi dan mulut dari sisa-sisa makanan.
  4. Membersihkan lubang hidung tiga kali untuk membersihkan kotoran.
  5. Membilas wajah tiga kali, mulai dari dahi sampai dengan dagu, serta hingga ke garis tepi dekat rambut.
  6. Mencuci kedua tangan hingga siku sebanyak tiga kali, dimulai dari tangan kanan.
  7. Mengusap kepala sebanyak tiga kali.
  8. Selesai mengusap kepala, dilanjutkan mengusap dua telinga sebanyak tiga kali.
  9. Membasuh kedua kaki sampai di atas mata kaki sebanyak tiga kali, dimulai dari kaki kanan terlebih dahulu.
  10. Berdoa setelah berwudhu:

    Asyhadu allaa ilaaha illallaah, wahdahu laa syariika lahu, wa asyhadu anna muhammadan 'abduhu wa Rasuuluhu. Allahumma j'alnii minat tawwabiina, waj'alnii minal mutathahiriina waj'alnii min 'ibaadikash shalihiina."

Artinya: "Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Allah, tiada sekutu baginya, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad itu hamba dan utusanNya. Ya Allah! Jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bersuci dan jadikanlah aku bagian dari hamba-hamba-Mu yang sholeh."

Ada empat hal yang membatalkan wudhu, yaitu:

  • Keluar sesuatu dari dubur dan qubul, seperti buang air kecil atau besar, serta kentut.
  • Hilang akal sebab gila, pingsan, mabuk, dan tidur nyenyak.
  • Bersentuhan antara laki-laki dan perempuan yang bukan muhrim tanpa penghalang (kain).
  • Menyentuh kemaluan dengan telapak tangan atau jari-jari tanpa penghalang.

Itulah tata cara berwudhu yang benar bagi umat muslim.

Kontributor : Lolita Valda Claudia

Baca Juga: Keutamaan Membaca Doa Qunut saat Sholat Subuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI