Suara.com - Di tengah pandemi Corona Covid-19, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memasang jaringan internet atau WiFi gratis di berbagai tempat.
Anies meminta agar warga menggunakan fasilitas ini dengan baik.
Salah satu cara menggunakan internet yang tepat adalah dengan menjadi pembuat konten (content creator) seperti menjadi youtuber atau pencipta karya digital lainnya.
Menurutnya internet tidak boleh hanya digunakan untuk sekadar menjadi sarana konsumsi informasi, tapi juga memproduksinya.
"Bukan semata-mata sebagai konsumen atas informasi yang ada di dunia digital. Tapi, kita berharap masyarakat Jakarta bisa menjadi content creator, bisa menjadi supplier konten," ujar Anies dalam keterangan tertulis yang dikutip Suara.com, Minggu (30/8/2020).
Anies menyebut fasilitas ini bisa dipakai oleh siapapun, mulai dari anak-anak, pelajar, remaja, hingga orang dewasa. Mereka diminta ikut membuat sesuatu yang mengembangkan sisi kreativitas dan ide menarik lainnya.
"Juga buat anak-anak kita. Kita berharap yang nanti bisa belajar memanfaatkan wifi gratis ini bisa ikut di dalam memberikan gagasan, ide tentang proses pembelajaran jarak jauh yang lebih menyenangkan," katanya.
Anies menyebut kegiatan seperti bekerja dan belajar dari jarak jauh demi menyesuaikan situasi pandemi bukanlah hal yang buruk.
Menurutnya, banyak peluang yang bisa diambil dari perubahan pola aktivitas masyarakat ini.
Baca Juga: Anies Sebar Fasilitas WiFi, Buat Sekolah Hingga Kerja Online
"Ketika mengubah, kemudian ternyata muncul satu sisi adalah tantangan, tapi sisi lainnya adalah peluang. Jadi, yang sekarang terjadi adalah satu transformasi," pungkasnya.