Sudah Diberi Tahu Dandim, Massa Tetap Kekeuh Kalau Prada Ilham Dikeroyok

Sabtu, 29 Agustus 2020 | 20:55 WIB
Sudah Diberi Tahu Dandim, Massa Tetap Kekeuh Kalau Prada Ilham Dikeroyok
Kondisi terkini Polsek Ciracas usai diserang sekelompok orang, Sabtu (29/8/2020). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Atas kejadian tersebut, enam orang oknum anggota TNI pun kini tengah menjalani pemeriksaan. Dari hasil investigasi, mereka mendapatkan kabar dari Ilham melalui grup WhatsApp.

Dudung menyebut grup itu berisikan kawan-kawan Ilham dari angkatannya yakni 2017. Dalam pesannya Ilham mengaku telah dikeroyok.

Tetapi, ia berkata jujur kepada komandannya kalau ia telah mengalami kecelakaan tunggal.

"Informasi yang diberikan oleh prada MI kepada rekan-rekannya adalah informasi yang salah sehingga diterimanya oleh kawan-kawannya informasi yang salah ini menjadi perasaan yang terlalu berlebihan," ujarnya.

"Jiwa korsa yang terlalu berlebihan yang tidak terkendali, yang tidak menerima informasi yang tidak akurat sehingga dia melakukan tindakan-tindakan anarkis," katanya.

Mapolsek Pasar Rebo dan Ciracas Jadi Sasaran Amuk

Meskipun tidak ada satu pun anggota polisi yang terlibat dalam insiden kecelakaan yang dialami Ilham, namun kantor mereka bertugas malah menjadi sasaran luapan emosi massa.

Menurut Dudung, segerombolan massa itu mendapatkan informasi kalau pelaku pengeroyokan Ilham ditahan di Polrek Ciracas

"Padahal sebetulnya tidak ada sama sekali dan tidak ada kaitannya dengan kepolisian."

Baca Juga: Aksi Penyerangan di Mapolsek Ciracas Terekam CCTV

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI