Nawaitu sauma tasu'a sunnatal lillahita'ala
Artinya: "Saya niat puasa hari tasu'a, sunnah karena Allah ta'ala."
Puasa Tasua pada bulan 9 Muharram 1442 H ini akan dilaksanakan pada hari Jumat, 28 Agustus 2020.
Selain, amalan puasa sunnah, umat Islam juga disarankan untuk melakukan beberapa amalan berikut ini di bulan Muharram.
Menghindari Perbuatan Maksiat dan Dzalim
Sebagaimana yang dijelaskan di atas, bahwa pada bulan Muharram, umat muslim dilarang untuk melakukan perbuatan-perbuatan yang bernilai dosa. Oleh karena itu, sebaiknya kita mampu menghindari hal-hal maksiat, baik di bulan Muharram ataupun bulan-bulan lainnya.
Setiap manusia dilarang untuk melakukan perbuatan dzalim, baik terhadap orang lain maupun terhadap dirinya sendiri. Dan dzalim ini sebaiknya juga dihindari di bulan Muharram atau bulan-bulan lainnya.
Sebab orang-orang yang gemar berbuat dzalim kelak akan mendapatkan siksa di kubur dan akhirat.
Meningkatkan Amal Saleh
Baca Juga: Jadwal Puasa Bulan Muharram 2020, Kapan Puasa Asyura dan Tasua?
Meningkatkan dan menambah amal saleh di bulan Muharram merupakan perbuatan yang terpuji.