Para Menteri yang Foto Bareng Tanpa Masker, Jangan Dulu Merasa Aman

Rabu, 26 Agustus 2020 | 14:57 WIB
Para Menteri yang Foto Bareng Tanpa Masker, Jangan Dulu Merasa Aman
Foto para menteri tidak pakai masker saat Rapat Koordinasi Tingkat Menteri. (Twitter/@uki23)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Koordinator bidang Perekonomian meyakini sejumlah menteri yang foto bersama tanpa mengenakan masker sudah menjalani tes swab sebelumnya. Tetapi menurut epidemiolog dari Universitas Griffith Australia Dicky Budiman mereka jangan merasa sudah aman, walau sudah tes swab Covid-19.

Foto sederet menteri Kabinet Indonesia Maju menjadi perbincangan publik di media sosial lantaran tidak mengenakan masker.

Menurut Dicky belum ada jaminan mereka benar-benar aman, meskipun sudah tes swab. Hasil studi, 20 persen dari hasil PCR yang standar adalah false negative sehingga apabila ada lima orang yang dites, satu orangnya akan false negatif.

"Dan ini tentu artinya punya resiko. Jadi walaupun ada tes ya itu tidak bisa dijamin, tetap ada kemungkinan false negative itu fakta ilmiah yang tidak bisa dibantah," kata Dicky saat dihubungi Suara.com, Rabu (26/8/2020).

Lagi pula sebagai pejabat publik, kata Dicky, seharusnya para menteri bisa menunjukkan sense of crisis untuk memberikan pesan kepada masyarakat bahwa situasi saat ini belum aman dari penularan Covid-19.

Dia mengimbau para pejabat publik tetap memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjalankan protokol kesehatan. Selain itu, penting untuk diperhatikan dari kesehatan para menteri tersebut.

"Jangan merasa aman karena sudah dites. Karena sekali lagi 20 persen itu adalah false negative, itu di negara maju yang kualitas dari tesnya terkontrol apalagi kita," kata dia.

Foto para menteri tanpa pakai masker sebelumnya jadi perbincangan di linimasa. Mantan juru bicara Partai Solidaritas Indonesia  Dedek Prayudi sampai geram dengan perilaku menteri tidak mengenakan masker saat rapat koordinasi menteri.

"Atas beredarnya foto ini, pemerintah mestinya malu dengan tidak singkronnya perilaku birokrat di dalam pemerintahan dengan imbauan pemerintah sendiri. Jangan salahkan beredarnya foto, tapi salahkan perilaku!" kata Dedek di akun Twitter-nya, Minggu (23/8/2020)

Baca Juga: Viral Menteri-menteri Jokowi Berfoto Tanpa Masker, Mesti Tanggung Risikonya

"Pejabat publik jangan pernah merasa tidak diawasi apalagi dilihat sebagai contoh perilaku disiplin prokes, karena mereka sendiri yang buat dan menerapkan aturan," Dedek menambahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI