Tertangkap! Pelaku Penembakan Bos Pelayaran di Kelapa Gading

Senin, 24 Agustus 2020 | 07:46 WIB
Tertangkap! Pelaku Penembakan Bos Pelayaran di Kelapa Gading
Kabid humas Polda Metro Jaya Yusri Yunus. [Suara.com/M Yasir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polda Metro Jaya bersama Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Utara dikabarkan telah menangkap pelaku penembakan terhadap bos perusahaan pelayaran, Sugianto (51) yang terjadi di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan kabar penangkapan tersebut.

Hanya saja Yusri belum merinci terkait kronologis hingga detil maupun jumlah pelaku yang telah ditangkap tersebut.

"Ya benar (sudah ditangkap)," kata Yusri saat dikonfirmasi, Senin (24/8/2020).

Baca Juga: Kasus Penembakan di Kelapa Gading, Polisi Bakal Gelar Analisa dan Evaluasi

Menurut Yusri, kronologis hingga detil penangkapan pelaku penembakan tersebut akan disampaikan langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana Senin (24/8/2020) sore nanti.

"Pukul 15.00 WIB dirilis," katanya.

Sebar Sketsa Wajah

Polres Metro Jakarta Utara sebelumnya telah menyebarkan sketsa dua wajah terduga pelaku penembakan bos pelayaran, Sugianto.

Keduanya merupakan sang eksekutor penembakan dan joki.

Baca Juga: Polisi Ungkap 3 Luka Tembak di Tubuh Bos Pelayaran Tewas di Kelapa Gading

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Budhi Herdi Susianto ketika itu menyampaikan ciri-ciri daripada pelaku eksekutor penembakan ialah pria berusia sekira 35 tahun, memiliki warna kulit sawo matang, berperawakan kurus dengan tinggi badan sekira 160 sentimeter.

Pria tersebut menggunakan topi dan masker saat mengeksekusi Sugianto.

Sedangkan ciri-ciri pelaku kedua yang berperan sebagai joki, yakni pria berusia kurang lebih 45 tahun, warna kulit hitam, rambut ikal, berperawakan gemuk dengan tinggi sekira 170 sentimeter.

Pria ini berperan sebagai joki yang membawa sepeda motor untuk memboncengi sang eksekutor melarikan diri usai menembak Sugianto.

Menurut Budhi, sketsa wajah kedua pelaku tersebut disusun berdasar hasil pemeriksaan CCTV di sekitar lokasi dan keterangan dari 13 saksi.

"Perlu kami sampaikan kepada masyarakat yang mengetahui ciri-ciri pelaku silakan menghubungi kami di 08118569696," ujar Budhi.

Lima Tembakan

Sebanyak lima luka tembak ditemukan di tubuh Sugianto yang tewas tertembak olah orang tidak dikenal di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (14/8) lalu. Hal itu diketahui berdasar hasil visum dari jenazah korban.

"Pagi tadi Dirkrimum Polda Metro Jaya bersama-sama Reskrim Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah TKP lagi ditemukan satu selongsong lagi dan juga di-crosscheck dengan hasil visum awal di rumah sakit ternyata memang ada lima tembakan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (14/8).

Yusri menyebutkan beberapa luka tembak tersebut ditemukan pada bagian dada dan perut korban. Selain itu juga ditemukan luka tembak pada bagian muka dan kepala.

"Tiga mengenai dada dan perut, satu sempat tembus, yang dua ini mengenai kepalanya, muka dan kepalanya," ungkap Yusri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI