Tidak Hanya Indonesia, Sinetron India ini Juga Pakai Properti Low Budget

Jum'at, 21 Agustus 2020 | 22:06 WIB
Tidak Hanya Indonesia, Sinetron India ini Juga Pakai Properti Low Budget
Viral Cuplikan Adegan Sinetron India yang Low Budget (Twitter: @odemalikidrus)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemilik akun Twitter @odemalikidrus Jumat (21/8/2020) menggunggah foto yang cuplikan sinetron India. Konten tersebut viral lantaran dinilai lucu dan bikin tak habis pikir.

"Ngakak banget tolong," tulis pemilik akun Twitter @thisqueenneedu

Dalam foto cuplikan sinetron tersebut, terlihat seorang dokter yang sedang menangani pasien kritis.  Dokter tersebut tampak akan memacu jantung pasien yang terbaring di dekatnya.

Suasana yang tergambar dalam foto tersebut tegang.  Terlihat seorang wanita yang berdiri di dekat ranjang. Wanita tersebut tampak sedang memanjatkan doa.

Baca Juga: Kesal Direkam saat Tenggak Miras, Polisi Tembak Mati Teman Sendiri

Sekilas, foto cuplikan tersebut memang tampak biasa saja. Hanya saja, warganet menemukan sesuatu yang janggal dan bikin salah fokus.

Viral Cuplikan Adegan Sinetron India yang Low Budget (Twitter: @odemalikidrus)
Viral Cuplikan Adegan Sinetron India yang Low Budget (Twitter: @odemalikidrus)

Warganet fokus pada alat pacu jantung yang dipegang Sang Dokter. Alat pacu jantung tersebut dinilai mirip dengan sikat kamar mandi.

Warga Twitter tidak menyangka, ternyata tidak hanya sinetron Indonesia saja yang memanfaatkan barang-barang low budget sebagai atribut sinetron.

"Hahaha gue kira sinetron Indonesia aja yang level of jokesnya beda. Ternyata ada yang levelnya lebih dewa," ujar akun @denysignatius.

"Wkwkwk... Dari tadi liat ini seliweran di timeline. Udah biasa lah emang sinetron suka ngawur kalau bikin scene tentang medis", timpal akun @rinabdrt.

Baca Juga: Hangat Diperbincangan, Film Tilik Tuai Pro dan Kontra dari Warganet

Hingga tulisan ini dibuat, konten yang diunggah @odemalikidrus tersebut telah diretweets lebih dari 4.000 kali dan disukai oleh lebih dari 7.000 pengguna Twitter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI