Prabowo Penuhi Janji, Ada yang Memanasi: Pemilu 2024, Suara Saya Buat Bapak

Siswanto Suara.Com
Jum'at, 21 Agustus 2020 | 15:17 WIB
Prabowo Penuhi Janji, Ada yang Memanasi: Pemilu 2024, Suara Saya Buat Bapak
Seluruh pengurus daerah Partai Gerindra bersepakat mendukung Prabowo Subianto menjadi calon presiden pada Pilpres 2024, setelah yang bersangkutan kembali dipilih sebagai ketua umum, Sabtu (8/8/2020). [Suara.com/Bagaskara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Didukung nyapres lagi

Maaf, tulisan ini lebih membahas politiknya ketimbang soal rencana kenaikan tunjangan kinerja prajurit TNI tadi.

Dalam Kongres Luar Biasa  Partai Gerindra yang berlangsung di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/8/2020), seluruh pengurus daerah Partai Gerindra bersepakat mendukung Prabowo menjadi calon presiden pada pemilu 2024.

Tetapi, kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani ketika itu, Prabowo tidak langsung memberikan jawaban.

Baca Juga: Mengenal Sosok Prajurit Perempuan RI dalam Misi Perdamaian PBB di Lebanon

"Pak Prabowo tadi di hadapan KLB mengatakan bahwa tentang hal tersebut akan diputuskan satu tahun atau satu setengah tahun pemilihan presiden," kata Muzani. Alasan Prabowo, sekarang ingin fokus menata kelembagaan Partai Gerindra serta kerja-kerja politiknya.

Selain itu, Prabowo hendak berkonsentrasi pada tugas yang diberikan Presiden Jokowi sebagai menteri pertahanan.

Prabowo kembali dikukuhkan menjadi ketua umum Partai Gerindra dan ketua dewan pembina periode 2020-2025. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI