Ibunya kemudian membantu membuang ingus, untuk membersihkan hidungnya.
Tetapi alih-alih remah-remah kue merah muda, keluarlah sepotong kecil Lego hitam, yang tertutup jamur.
"Kami tidak pernah mengharapkan hal seperti itu. Potongan Lego terlihat agak kotor tapi begitulah adanya. Luar biasa." kata Anwar kepada The Guardian.
Bocah tujuh tahun penggemar berat Lego tersebut tampak senang setelah mengeluarkan potongan tersebut.
Baca Juga: Update Corona Dunia: Selandia Baru Tandai 100 Hari Tanpa Ada Infeksi Baru
"Bu, saya menemukan Lego! Kau bilang padaku itu tidak ada di sana, tapi itu ada di sana!" kata Anwar pada ibundanya.
Ini bukan pertama kalinya Sameer memasukkan sesuatu ke hidungnya. Ketika dia berusia tiga tahun, dia memasukkan mutiara tiruan ke lubang hidungnya, tetapi pada saat itu, ayahnya dapat mengambilnya kembali.
Potongan Lego yang keluar dari hidung Anwar tersebut kini dibungkus tisu, dan keluarga masih memutuskan apa yang harus mereka lakukan.
Anwar bercanda kepada ibunya bahwa kami harus menyumbangkannya ke museum.
Baca Juga: Berkat Menulis Novel, Behrouz Boochani Dapat Suaka dari Selandia Baru