Suara.com - DKI Jakarta, Jawa Timur dan Jawa Barat menduduki tiga peringkat teratas untuk jumlah kasus positif virus Corona (Covid-19) pada Sabtu (15/8/2020).
Jumlah kasus di tiga provinsi tersebut meningkat lebih dari 100 orang.
Melihat dari data yang dimiliki Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta bertambah 583 orang.
Sedangkan, pasien yang sembuh bertambah 526 orang dan 6 orang meninggal dunia.
Baca Juga: Data Sabtu 15 Agustus 2020, Pasien Sembuh Covid-19 di RI Turun Sedikit
Kalau untuk Jawa Tengah terdapat 436 kasus baru positif Covid-19 dan kasus sembuh berjumlah 455 orang.
Angka kesembuhan di Jawa Tengah kali ini melampaui jumlah kasus baru.
Sementara untuk kasus meninggal dunia mencapai 21 orang.
Sedangkan di Jawa Barat tercatat ada 237 kasus baru. Angka kesembuhan di daerah yang dipimpin Gubernur Ridwan Kamil tersebut berjumlah 36 orang.
Untuk Sabtu ini, tidak ada satupun pasien yang dinyatakan meninggal dunia.
Baca Juga: Dua Hari Jelang HUT Kemerdekaan RI ke-75, Kasus Positif Corona Tembus 2.345
Sementara itu, masih ada tiga provinsi yang melaporkan nihilnya kasus baru seperti Sulawesi Tengah, Lampung dan Papua.