Suara.com - Dalam rangka memeriahkan Dies Natalis ke-36 Universitas Terbuka, Universitas Terbuka (UT) menyelenggarakan "Temu Public Figure Tahun 2020". Ini merupakan agenda tahunan yang wajib diselenggarakan oleh UT.
Namun tahun ini sedikit berbeda bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya, sebab kali ini diselenggarakan secara virtual melalui channel Youtube UT TV pada Selasa, (11/8/2020).
Temu Public Figure Tahun 2020 mengundang tiga mahasiswi UT, yang sekaligus public figure, yaitu Arumi Bachsin (Prodi S1 PGPAUD UPBJJ-UT Malang), Mirza Riadiani Kesuma atau lebih dikenal dengan nama Chicha Koeswoyo (Prodi S1 Ilmu Komunikasi UPBJJ- UT Jakarta), dan Novi Herlina, yang lebih populer dengan panggilan Novi Cherrybelle (Prodi S1 Manajemen UPBJJ-UT Bogor).
Penanggung Jawab Bidang Pelayanan dan Jaringan Komunikasi Puslata UT, Tengku Lufiana, S. Sos akan bertindak sebagai moderator.
Baca Juga: Anti Mainstream, Universitas Ini Gelar Wisuda Online Lewat Game Minecraft
Acara yang resmi dibuka oleh Rektor UT, Prof. Ojat Darojat., M.Bus., Ph.D. ini disaksikan oleh seluruh pimpinan, civitas akademika, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan pemangku kepentingan secara virtual.
Dalam sambutannya, Ojat mengatakan bahwa pihaknya mengapresiasi kegiatan ini, yang dinilai dapat semakin memperkenalkan UT sebagai institusi Pendidikan Tinggi Terbuka dan Jarak Jauh (PTTJJ) kepada masyarakat melalui pemanfaatan media daring.
Hingga saat ini, menurutnya, UT telah banyak menjaring lebih dari 300 ribu mahasiswa dari berbagai kalangan, termasuk pejabat pemerintahan dan selebriti. Ia berharap, dengan mengundang public figure yang berkuliah di UT, maka hal ini dapat mempromosikan UT dan program-program yang ditawarkan UT.
UT akan memperingati Dies Natalis ke-36 pada 4 September 2020. Sepanjang perjalanannya, UT telah menjadi pionir dalam penyelenggaraan PTTJJ di Indonesia.
Pengalaman yang telah dimiliki UT selama 36 tahun dalam pengembangan PTTJJ adalah memberikan kepercayaan bagi mitra, baik di dalam negeri maupun luar negeri untuk tetap menjalin kerja sama yang baik.
Baca Juga: Perguruan Tinggi Indonesia yang Masuk 500 Besar Universitas Terbaik di Asia
Dengan mengemban misi yang mulia, yaitu pemerataan akses pendidikan tinggi, UT tidak hanya menjangkau mahasiswanya di seluruh Indonesia, tetapi juga hingga mahasiswa di luar negeri.