Untuk mengatasi rasa kalutnya selama di dalam penjara, Ahok mengaku jadi lebih banyak berpikir.
"Kamu perlu dikurung baru kamu tahu. Lo enggak mau damai lo mati sendiri hehehe. Lo mati sendiri lo di dalam lo. Kamu kalau marah kan mikirin dia terus. Lebih baik kita kerjakan sesuatu yang baru kan. Membaca. Saya doa lah," ujar pria 54 tahun itu.
Ia juga bersyukur karena menemukan berbagai hal positif yang bisa didapatkan ketika di dalam bui.
"Waduh ini bersyukur banget ya, bisa tiap hari senin sampai jumat bisa dijemur, tiap hari olah raga, tiap hari tidur 8 jam, jam 10 malam wajib tidur kan, makan tepat waktu,sebelum jam 6 selesai makan. jadi sebelum tidur 4 jam kosong perut kita," tukas pria yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina.
Baca Juga: Update Kasus Pencemaran Nama Baik Ahok, Berkas Segera Dikirim ke JPU
Dari kejadian itu pula, Ahok merasa bahwa waktu menjadi salah satu hal yang paling penting di dunia.
"Apa yang dilakukan di dalam? Waktu. Astaga 24 jam itu sama kan detak jam itu. Satu jam itu lama lho. Lama jalannya. Lihat kalender di meja itu coretnya lamaaaa lewat seminggu," Ahok memungkasi.