Update 9 Agustus, 7.714 Pasien Corona di Wisma Atlet Sumbuh!

Minggu, 09 Agustus 2020 | 11:15 WIB
Update 9 Agustus, 7.714 Pasien Corona di Wisma Atlet Sumbuh!
Sejumlah petugas menyiapkan peralatan medis yang akan digunakan untuk Rumah Sakit Darurat penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak 7.714 pasien corona di Rumah Sakit Darurat (RS) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta sembuh. Ini berdasarkan update 9 Agustus 2020.

Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian mengatakan jumlah pasien sembuh merupakan akumulasi dari pencatatan sejak 23 Maret 2020 lalu.

"Rekapitulasi sejak 23 Maret 2020, pasien terdaftar sebanyak 9.869 pasien, pasien sembuh 7.714 orang," kata dia dalam keterangan persnya, Minggu (9/8/2020).

Rekapitulasi pasien sejak 23 Maret 2020 juga mendata sebanyak 217 pasien dirujuk ke rumah sakit lainnya pasien.

Baca Juga: Update Corona Dunia: Selandia Baru Tandai 100 Hari Tanpa Ada Infeksi Baru

Sedangkan untuk data yang meninggal dunia dicatat tetap sebanyak 3 orang, satu pasien keluar tanpa izin.

Kemudian, Rumah Sakit Darurat (RS) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, sesuai data Minggu 9 Agustus 2020, merawat sebanyak 1.219 pasien positif COVID-19.

"Perkembangan jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet total 1.222 orang, 677 pria, dan 545 perempuan," kata dia.

Rincian jumlah pasien yang dirawat dari 677 pria dan 545 perempuan tersebut.

Sebanyak 1.219 orang berstatus positif COVID-19, angka ini bertambah sebanyak 31 orang dibanding laporan sebelumnya.

Baca Juga: Klaster Corona Sasar Kantor Pemkot Solo, Giliran Inspektorat

Kemudian terdapat 3 orang yang diduga terjangkit atau suspek COVID-19, angka tersebut masih sama dengan data yang dilaporkan pada 8 Agustus 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI