Tidak Masuk Akal, Melamar di Perusahaan Ini Wajib Punya Pengalaman 75 Tahun

Kamis, 06 Agustus 2020 | 08:40 WIB
Tidak Masuk Akal, Melamar di Perusahaan Ini Wajib Punya Pengalaman 75 Tahun
Syarat wajib pelamar kerja punya pengalaman minimal 75 tahun. (Twitter/@GhefiGhefi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Warganet pun tak ketinggalan memberikan reaksi soal persyaratan kerja itu.

"Kalau syarat pengalaman 75 tahun udah bukan level senior lagi kan? Level apa dong?" tanya seorang warganet.

"Usia maksimal 35 tahun pengalaman minimum 75 gimana ceritanya?" tanya warganet lain.

"Gimana ceritanya, usia maksimal 35 tahun, pengalaman minimum 75 tahun, lah lu kerja dari masih jadi sel telur," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Tak Ada Kejelasan Honor, Perawat di RSU Nagan Raya Mogok Kerja

"Minjem 40 tahun di mana kira-kira? Flying dutchman?" imbuh warganet lain.

Nah, bagi Anda yang ingin melamar kerja, ada baiknya memperhatikan detil-detik persyaratan dan deskripsi pekerjaan agar tidak menimbulkan kesalahan ketika mengajukan lamaran.

Simak beberapa kesalahan umum ketika berburu lowongan kerja ini agar kamu dapat lebih mudah mencapai pekerjaan impian!

1. Tidak Mengenali Kemampuan Diri Sendiri

Kesalahan pertama ketika mencari lowongan kerja adalah tidak mengenali kemampuan diri sendiri.

Melamar pekerjaan dapat diibaratkan seperti mempromosikan diri kamu kepada suatu perusahaan atau organisasi. Agar bisa mempromosikan diri dengan maksimal, maka kamu harus tahu betul kemampuan dan value yang kamu miliki.

Baca Juga: Ratusan Rumah di Padang Pariaman Bakal Dapat Bantuan dari PUPR

Dengan mengetahui apa saja yang kamu miliki dan dapat menjadi keuntungan perusahaan, kamu dapat lebih baik menyampaikan keunggulan-keunggulan tersebut untuk meyakinkan perusahaan tempat kamu melamar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI