Suara.com - Pelaksana tugas Wali Kota Medan Akhyar Nasution dikabarkan tengah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit yang ada di Kota Medan. Dari kabar yang beredar luas menyebutkan, jika Akhyar Nasution terpapar Virus Corona atau Covid-19.
Merespon kabar tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Alwi Mujahit Hasibuan membenarkan, jika Akhyar Nasution sedang menjalani perawatan.
"Iya, karena nggak enak badan ya dirawat lah. Kita apresiasi kalau beliau sadar ketika kurang sehat langsung menyadari untuk dirawat," kata Alwi Mujahit saat dikonfirmasi, Selasa (4/8/2020) malam.
Sementara terkait status Akhyar yang dikabarkan positif Corona, dia tidak berani mendahului dan menyarankan untuk menanyakan langsung kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Medan.
Baca Juga: Dipecat PDIP, Calon Lawan Mantu Jokowi Akhyar Resmi Jadi Kader Demokrat
Namun secara pribadi, ia mengapresiasi sikap Akhyar yang sadar atas kondisi kesehatannya. Bahkan saat ada pejabat yang enggan mengakui kondisinya ditengah pandemi.
"Kita apresiasi lah, kadang kan banyak pejabat ini yang tidak mau mengakui kondisi kesehatannya. Ini bisa jadi contoh baik untuk yang lain," ujarnya.
Sementara itu, juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Medan, Mardohar Tambunan justru membantah dan mengatakan jika Akhyar Nasution dalam keadaan baik dan sehat.
"Bapak Plt (Akhyar) dalam keadaan sehat dan stabil. Tidak Covid," kata Mardohar saat dikonfirmasi terkait kabar yang beredar.
Mardohar bahkan membantah, jika saat ini Akhyar sedang dirawat di salah satu rumah sakit di Kota Medan.
Baca Juga: Usung Akhyar Nasution, PKS-Demokrat Akan Lawan Bobby Mantu Jokowi di Medan
"Nggak ada itu. Dirumah bapak itu (Akhyar)," beber Mardohar.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Medan, bahwa Swab dari Pelaksana tugas Akhyar Nasution hasilnya negatif.
"Kemarin hasil Swab (Akhyar) negatif. Untuk lebih lanjut bisa ditanya ke Dinkes," ucapnya singkat.
Kontributor : Muhlis