Banjir Korea Selatan: 5 Orang Tewas dan 360 Orang Kehilangan Rumah

Selasa, 04 Agustus 2020 | 10:21 WIB
Banjir Korea Selatan: 5 Orang Tewas dan 360 Orang Kehilangan Rumah
Banjir Korea Selatan. (Youtube/Korea Now)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menyadur Yonhap News Agency, hujan deras hingga 60 milimeter per jam merendam Provinsi Chungcheong Utara dalam semalam.

Banjir merendam kota Chungju, sekitar 105 kilometer tenggara Seoul dan daerah yang berdekatan yang meliputi Jecheon, dan wilayah Danyang.

Banjir Korea Selatan. (Youtube/Korea Now)
Banjir Korea Selatan. (Youtube/Korea Now)

Lebih dari 80 rumah terendam banjir dan sekitar 120 penduduk kota Chungju mengungsi pada Minggu pagi.

KBS World radio menulis 1.500 orang dievakuasi di seluruh negeri, termasuk sekitar 1.200 pengungsi di kota Icheon dan Yeoju, Provinsi Gyeonggido.

Baca Juga: Operasi Pencarian Korban Banjir Bandang Luwu Utara Resmi Dihentikan

Lahan pertanian seluas 2.800 hektar terendam banjir dan banyak fasilitas umum yang dilaporkan mengalami kerusakan, termasuk 117 jembatan dan ruas jalan, serta 30 sungai yang meluap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI