CEK FAKTA: Benarkah Bapaknya Jokowi yang Asli Underbow Pki 1965?

Rabu, 29 Juli 2020 | 21:14 WIB
CEK FAKTA: Benarkah Bapaknya Jokowi yang Asli Underbow Pki 1965?
Cek Fakta, foto figur politik Tiongkok itu diklaim bapaknya Presiden Jokowi yang Asli (Turnbackhoax.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah foto diklaim sebagai bapak dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang asli. Dalam gambar tersebut terdapat keterangan "Underbow Pki 1965".

Klaim ini diunggah oleh akun Facebook Ko Hong Guan pada Selasa (28/7/2020).

Ia mengunggah foto hitam putih seorang pria yang tersenyum. Terdapat logo palu arit di kerah leher laki-laki itu.

Akun Facebook Ko Hong Guan pun memberi narasi seperti berikut.

Baca Juga: SIM Jokowi Dipampang di Medsos, Pekerjaannya Jadi Sorotan

“Akhirnya Bocor juga
A.1
Bpk-nya Jokowi yg asli.
Mirip Banget..!!!
Klw Cebong Ngebantah, Gua Gampar muka jelek-nya satu-satu.!!!”

Cek Fakta, foto figur politik Tiongkok itu diklaim bapaknya Presiden Jokowi yang Asli (Turnbackhoax.id)
Cek Fakta, foto figur politik Tiongkok itu diklaim bapaknya Presiden Jokowi yang Asli (Turnbackhoax.id)

Benarkah foto tersebut bapak Jokowi yang asli?

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Rabu (29/7/2020), akun Facebook Ko Hong Guan yang menyebut foto di atas adalah bapak Jokowi yang asli merupakan klaim yang salah. Faktanya, pria dalam foto tersebut bukanlah Widjiatno, ayah Jokowi.

Pria dalam foto hitam putih itu diketahui bernama Jendral Wang Zhen. Ia merupakan figur politik Tiongkok dan salah satu dari Delapan Tetua Partai Komunis Tiongkok.

Baca Juga: Pak Jokowi Kalau Sampo Habis Diisi Air Gak? Kaesang Beri Jawaban Kocak

Foto tersebut terdapat pada arsip perpustakaan University of Wisconsin di situs collections.lib.uwm.edu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI