Suara.com - Seluruh wilayah di DKI Jakarta cerah sepanjang pagi. Prakiraan cuaca DKI Jakarta hari ini, Selasa (28/7/2020) diperkirakan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Cuaca di DKI Jakarta cerah berawan sepanjang siang hingga dini hari dan tidak ada peringatan waspada dari BMKG.
Adapun suhu setiap wilayah berbeda-beda. Wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Jakarta Timur bersuhu 23-34 derajat Celcius. Suhu wilayah Jakarta Pusat berada di angka 24-32 derajat Celcius. Berbeda dengan wilayah Jakarta Utara yang bersuhu 23-31 dan Kepulauan Seribu yang bersuhu 26-29 derajat Celcius.
Sementara kelembapan wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Jakarta Timur berada di angka 50-80 persen. Lain halnya dengan wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Utara yang memiliki kelembapan di angka 55-75 persen. Sedangkan wilayah Kepulauan Seribu berada di angka 65-80 persen.
Baca Juga: Hari ke-4 Operasi Patuh Jaya, 6.611 Pengendara di Jakarta Ditilang Polisi
Simak rincian prakiraan cuaca setiap kota dan kabupaten di DKI Jakarta sepanjang Selasa, (28/7/2020).
Kota Jakarta Barat
Pagi cerah
Siang cerah berawan
Malam cerah berawan
Baca Juga: Antusias Pesepeda di Jakarta Tinggi, Anies Bakal Bikin Aturan Khusus
Dini hari cerah berawan