Polisi Bingung Keluarga Punya Info Editor MetroTV Dibunuh dan 4 Berita Lain

Senin, 27 Juli 2020 | 15:23 WIB
Polisi Bingung Keluarga Punya Info Editor MetroTV Dibunuh dan 4 Berita Lain
Sesosok mayat pria ditemukan di pinggir Tol JORR Pesanggarahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/7/2020). Pria tersebut diduga merupakan karyawan Metro TV. (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga editor Metro TV Yodi Prabowo mengantongi informasi penyebab kematian Yodi karena dibunuh. Namun, informasi tersebut justru membuat polisi kebingungan.

Sementara itu, harga emas per Senin (27/7/2020) mengalami kenaikan sebesar Rp 8.000. Harga emas saat ini mencapai Rp 997.000.

Selain dua berita di atas, berikut Suara.com merangkum berita terpopuler lainnya sepanjang Senin.

1. Keluarga Editor MetroTV Kantongi Informasi Yodi Dibunuh, Polisi Kebingungan

Baca Juga: Keluarga: Polisi Tak Pernah Sampaikan Yodi Tewas karena Bunuh Diri

Tim gabungan Kepolisian dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV bernama Yodi Prabowo di pinggi Tol JORR Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/7/2020). (ANTARA/Laily Rahmawaty)
Tim gabungan Kepolisian dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV bernama Yodi Prabowo di pinggi Tol JORR Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/7/2020). (ANTARA/Laily Rahmawaty)

Pihak keluarga editor Metro TV Yodi Prabowo mengantongi informasi terbaru penyebab kematian Yodi yang diyakini bukan bunuh diri. Namun, informasi terbaru tersebut justru membuat polisi kebingungan.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat mengatakan, pihak keluarga Yodi telah memberitahu kepolisian mengenai penyebab kematian Yodi yang mengarah pada pembunuhan. Tetapi, informasi tersebut bersumber dari paranormal.

Baca selengkapnya

2. Harga Emas Hari Ini 27 Juli 2020, Waktunya Jual Emas

Seorang karyawan menunjukkan emas batangan Aneka Tambang (Antam) di Butik Emas Antam, Jalan TB Simatupang, Jakarta, Kamis (23/7/2020). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Seorang karyawan menunjukkan emas batangan Aneka Tambang (Antam) di Butik Emas Antam, Jalan TB Simatupang, Jakarta, Kamis (23/7/2020). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Harga emas hari ini, Senin (27/7/2020) mengalami kenaikan sebanyak Rp 8.000. Sebelumnya, harga emas terakhir berada di angka Rp 989.000, sedangkan hari ini mencapai Rp 997.000 per gramnya.

Baca Juga: Ayah Yodi Prabowo: Polisi Susah Cari Bukti jadi Alibinya Depresi

Jika dilihat grafik sejak Januari, harga emas hari ini jadi harga tertinggi. Sempat berada di angka terendah Rp 779.000, harga emas hari ini naik sebanyak Rp 218.000 menjadi Rp 997.000. Rp 3.000 lagi, harga emas hari ini bisa menjadi Rp 1 juta.

Baca selengkapnya

3. Mulai 1 Agustus, Mensesneg Minta Bendera Merah Putih Dikibarkan Serentak

Menteri Sekretaris Negara Pratikno. (suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Menteri Sekretaris Negara Pratikno. (suara.com/Dwi Bowo Raharjo)

Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno meminta bendera merah putih dikibarkan secara serentak di seluruh Indonesia mulai 1 Agustus 2020.

Tak hanya itu, Pratikno juga mengimbau kepada seluruh lembaga negara, para menteri, hingga kepala daerah dapat memasang dan mengibarkan bendera merah putih hingga 31 Agustus 2020.

Baca selengkapnya

4. Cewek dengan Nama Terpanjang Sampai 17 Kata, Tapi Cuma Dipanggil Y

Cewek dengan Nama Terpanjang, Aiwinur Siti Diah Ayu Mega Ningrum Dwi Pangestuti Lestasi Endang Pamikasih Sri Kumala Sari Dewi Puspita Anggraini, hanya dipanggil Y (Padangkita.com)
Cewek dengan Nama Terpanjang, Aiwinur Siti Diah Ayu Mega Ningrum Dwi Pangestuti Lestasi Endang Pamikasih Sri Kumala Sari Dewi Puspita Anggraini, hanya dipanggil Y (Padangkita.com)

Selain Dita Leni Ravia, ternyata ada remaja lain yang memiliki nama unik di Yogyakarta. Nama perempuan yang satu ini bahkan mencapai 17 kata.

Namun uniknya, remaja ini hanya dipanggil dengan satu huruf saya. Ia di panggil dengan "Y".

Baca selengkapnya

5. Polisi Dikeroyok Delapan Orang Pemabuk, Satu di Antaranya Masih Anak-anak

Ilustrasi pengeroyokan. (ANTARA)
Ilustrasi pengeroyokan. (ANTARA)

Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandung meringkus delapan orang pemabuk yang mengeroyok anggota polisi Bhabinkamtibmas Brigpol Iwan Handayana di Desa Bojongmalaka, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung.

Kapolresta Bandung Kombes Hendra Kurniawan, mengatakan delapan orang yang sedang pesta miras di kuburan kawasan itu melakukan perlawanan saat Iwan berusaha menertibkan dan membubarkan mereka. Dari delapan orang yang diamankan, tiga orang kini dinyatakan sebagai tersangka.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI