Portal berita Arab Saudi, Sabq melaporkan pada Kamis malam, pria naik unta itu sudah ditangkap ketika menyusuri distrik Al Zaher di Mekah menuju distrik Al Azazia.
Sementara itu, Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud tengah dirawat di rumah sakit spesialis Raja Faisal sejak Senin (20/07/2020) pagi.
Menyadur Channel News Asia, Raja Salman mengalami peradangan empedu dan menjalani operasi untuk mengatasi keluhannya.
Ketika dirawat di rumah sakit, Raja Salman masih sempat memimpin rapat kabinet dengan bantuan teknologi jarak jauh.
Baca Juga: Radang Kantung Empedu, Raja Salman Tetap Pimpin Rapat dari Rumah Sakit
Selama Raja Salman dirawat, posisinya dipegang oleh putra mahkota, Pangeran Mohammed bin Salman atau yang populer dengan sebutan MBS yang berusia 34 tahun.