Universitas Sumatera Utara Lockdown! Banyak Dosen Positif Corona

Reza Gunadha
Universitas Sumatera Utara Lockdown! Banyak Dosen Positif Corona
Surat edaran Universitas Sumatera Utara melakukan Lockdown. [USU]

"Dapat kami tambahkan bahwa kebijakan ini kami laksanakan setelah mendapat masukan dari MWA USU. Demikian edaran ini disampaikan untuk dilaksanakan."

Namun, Elvi enggan menyebutkan jumlah dosen USU yang terinfeksi virus corona. Dia mengatakan, hal tersebut wewenang Gugus Tugas Covid-19 Sumatera Utara.

"Untuk informasi tersebut kami tidak berwenang memberikannya, silahkan ke gugus tugas Covid provinsi."

Sebelumnya, Rektor USU Prof Runtung Sitepu dan Wakil Rektor I Prof Rosmayati Tanjung positif terinfeksi corona berdasarkan hasil pemeriksaan swab.

Runtung dan Rosmayati dinyatakan positif corona setelah sebelumnya seorang anggota MWA USU lebih dulu dinyatakan terjangkit. Kekinian, dua pimpinan USU itu masih menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: UKT Batal Naik, Calon Mahasiswa Baru USU Merasa Lega: Saya Senang Bisa Kuliah

Kontributor : Muhlis