Tugas dan Fungsi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang Dibubarkan Jokowi

Dany GarjitoVita Suara.Com
Kamis, 23 Juli 2020 | 10:08 WIB
Tugas dan Fungsi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang Dibubarkan Jokowi
Konferensi Pers Gugus Tugas Covid-19. (Dok: Youtube/BNPB)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah resmi membubarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COvid-19 Daerah. Keputusan Jokowi tersebut melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 82 tahun 2020 tentang Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional.

"Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Daerah sebagaimana pada pasal 1 dibubarkan," bunyi Pasal 20 ayat 2 huruf B yang dikutip Suara.com.

Setelah Gugus Tugas dibubarkan, pelaksanaan tugas dan fungsi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 daerah dilaksanakan oleh Komite Kebijakan atau Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang berada di bawah Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Sebelumnya Pembentukan gugus tugas yang dibubarkan Jokowi tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Baca Juga: Gugus Tugas Covid-19 Dibubarkan, IDI: Tak Masalah Asal Lebih Baik

Berikut tugas dan fungsi Gugus Tugas Penanganan Covid-19.

Dasar Pembentukan

  • Bahwa penyebaran Coronavirus Desease 2019 (Covid-19) di dunia cenderung terus meningkat dari waktu ke waktu, menimbulkan korban jiwa dan kerugian material yang lebih besar, dan telah berimplikasi pada aspek sosial, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat
  • Bahwa World Health Organization (WHO) telah menyatakan Covid-19 sebagai Pandemik pada 11 Maret 2O2O.
  • Bahwa telah terjadi keadaan tertentu dengan adanya penularan Covid-19 di Indonesia yang perlu diantisipasi dampaknya.
  • Bahwa dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 diperlukan langkah-langkah cepat, tepat, fokus, terpadu, dan sinergis antar kementerian/lembaga dan pemerintah daerah.

Tujuan pembentukan
 

  • Meningkatkan ketahanan nasional di bidang kesehatan
  • Mempercepat penanganan Covid-19 melalui sinergi antar kementerian/lembaga dan pemerintah daerah
  • Meningkatkan antisipasi perkembangan eskalasi penyebaran Covid-19
  • Meningkatkan sinergi pengambilan kebijakan operasional; dan e. Meningkatkan kesiapan dan kemampuan dalam mencegah, mendeteksi, dan merespons terhadap Covid-19

Tugas

  • Menetapkan dan melaksanakan rencana operasional
    percepatan penanganan COVID-19;
  • Mengoordinasikan dan mengendalikan pelaksanaan
    kegiatan percepatan penanganan COVID-I9;
  • Melakukan pengawasan pelaksanaan percepatan
    penanganan COVID-19;
  • Mengerahkan sumber daya untuk pelaksanaan kegiatan
    percepatan penanganan COVID-L9; dan
  • Melaporkan pelaksanaan percepatan penanganan
    COVID-19 kepada Presiden dan Pengarah.

Itulah tugas dan fungsi Gugus Tugas Penanganan Covid-19.

Baca Juga: Tak Lagi di Gugus Tugas Covid-19, Dokter Reisa Bakal Kangen Pak Yuri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI