Polisi Kembali Lakukan Olah TKP Kasus Kematian Editor Metro TV

Senin, 20 Juli 2020 | 19:54 WIB
Polisi Kembali Lakukan Olah TKP Kasus Kematian Editor Metro TV
Sebilah pisau yang ditemukan di lokasi tewasnya editor Metro TV, Yodi Prabowo di pinggir tol JORR Pesanggarahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/7/2020). (istimewa).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus kematian editor Metro TV Yodi Prabowo (25) yang ditemukan tewas di pinggir Tol JORR Ulujami, Pesanggerahan, Jakarta Selatan, pada Jumat (10/7). Olah TKP dilakukan kembali guna mencocokkan antara keterangan saksi dengan kondisi di TKP serta mencari bukti-bukti baru.

Olah TKP tersebut dipimpin langsung oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat. Dalam kegiatan tersebut hadir pula Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan AKBP Irwan Susanto, Kapolsek Pesanggrahan Kompol Rosiana, dan Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan Iptu Achmad Fajrul Choir.

"Kita mau mencocokkan terus ada tambahan informasi dari masyarakat, ya itu saja kita dalami. Ada nggak keterkaitan informasi yang kita cek, misalnya melihat seseorang dan lain sebagainya," kata Tubagus saat ditemui di lokasi, Senin (20/7/2020).

Tubagus menuturkan, pihaknya pun telah menganalisa terkait kasus kematian Yodi berdasar hasil pemeriksaan saksi, ahli, bukti-bukti petunjuk dan hasil laboratorium forensik. Hal itu dilakukan guna mengungkap misteri dibalik kematian Yodi.

Baca Juga: Polisi Periksa 23 Saksi Kematian Editor MetroTV Yodi Prabowo

"Analisa itu dari berbagai macam segi itu dikumpulkan. Nah sekarang saya bersama Pak Wadir, penyidik, dan Kasat Reskrim, teman-teman, kita ingin mencocokkan dari hasil-hasil itu semua," ujar Tubagus.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menambah personel guna mengungkap misteri kematian Yodi yang diduga tewas dibunuh. Penambahan personel tersebut dilakukan untuk menyusuri bukti-bukti di sekitar TKP.

Sejauh ini penyidik juga telah memeriksa 34 saksi dan dua rekamaan CCTV yang berada di sekitar lokasi. CCTV tersebut masih diperiksa oleh tim laboratorium forensik.

"Baru dua (CCTV diperiksa), di pinggir Tol sama yang di dekat TKP. Dua-duanya masih buram," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus.

Baca Juga: Misteri Kematian Editor MetroTV, Siapa Orang Terakhir Bertemu Yodi Prabowo?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI