Kasus Corona Tembus 81.668, Posisi Indonesia Satu Strip di Bawah China

Kamis, 16 Juli 2020 | 16:18 WIB
Kasus Corona Tembus 81.668, Posisi Indonesia Satu Strip di Bawah China
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. (Youtube BNPB Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jumlah kasus baru positif Virus SARS-CoV-2 penyebab Covid-19 pada Kamis (16/7/2020) hari ini bertambah 1.574 orang, penambahan kasus ini menempatkan Indonesia satu strip di bawah China.

Juru Bicara Pemerintah Khusus Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto memaparkan ribuan orang ini menambah kasus positif virus corona secara akumulatif sejak kasus pertama menjadi total 81.668 orang.

Dari data hari ini juga tercatat ada tambahan 76 orang meninggal sehingga total menjadi 3.873 jiwa meninggal dunia.

Kemudian, ada tambahan 1.295 orang yang sembuh sehingga total menjadi 40.345 orang lainnya dinyatakan sembuh. Sementara kasus suspek hingga saat ini mencapai 46.727 orang.

Baca Juga: Melejit 1.574 Pasien, Positif Corona RI 16 Juli Jadi 81.668 Orang

"Kasus yang kami dapatkan pada akhir-akhir ini sangat signifikan terutama pada kelompok konfirmasi positif tanpa gejala, ini dimaknai bahwa bisa menurunkan angka hunian rumah sakit karena tak perlu dirawat, dan juga akan berkontribusi pada penurunan kasus meninggal, namun juga menjadi kewaspadaan bahwa mereka harus melakukan isolasi dengan ketat," kata Achmad Yurianto dari Kantor BNPB, Jakarta, Kamis (16/7/2020).

Berdasarkan data www.worldometers.info/coronavirus/, kasus positif di Indonesia kini berada di posisi ke-26 dari total 215 negara di dunia yang sudah terinfeksi virus corona.

Posisi Indonesia saat ini berada satu strip di bawah China, negara yang pertama kali terdeteksi virus corona itu berada di posisi 25.

Pada Kamis ini, China mencatatkan penambahan kasus sebanyak satu orang sehingga total kasus saat ini sebanyak 83.612 orang, lebih banyak 1.944 orang dengan Indonesia.

Menilik parameter pemeriksaan covid-19, Indonesia sebagai negara dengan populasi terbesar keempat juga masih terbilang rendah.

Baca Juga: Puskesmas di Sukoharjo Jadi Sumber Penularan Corona, 33 Medis Positif COVID

Sebab per 16 Juli 2020, baru melakukan pemeriksaan sebanyak 1,146,794 spesimen dari 669,811 orang (1 orang bisa tes lebih dari 1 kali), yang artinya Indonesia baru bisa melakukan pemeriksaan 4.190 tes per 1 juta penduduk dari total 273.634.614 penduduk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI