Suara.com - Seorang wanita di Spanyol menari-menari dan melakukan aksi aneh hanya mengenakan bikini saat mobil yang ditumpanginya mengalami kecelakaan.
Menyadur Daily Mail, Senin (13/7/2020), sebuah kejadian aneh terekam video di Lepe, dekat Kota Helva, Spanyol.
Dalam video tersebut tampak seorang wanita hanya dengan mengenakan bikini keluar dari sebuah mobil yang terlibat kecelakaan.
Bukannya panik atau meminta tolong, seorang wanita berambut coklat, hanya mengenakan pakaian renang dan kacamata hitam, malah menari-nari di samping mobilnya yang hancur.
Baca Juga: Kecelakaan di Jalan Affandi, Keluarga Korban Tak Terima Penjelasan Polisi
Kondisi mobil rusak parah pada bagian bumper depan dan asap mengepul keluar dari kap mesin, bagian jendela depan juga mengalami kerusakan parah.
Saat seseorang petugas menghampirinya,wanita tersebut malah menari di samping mobil yang rusak parah bahkan menampar sang petugas.
Dia kemudian dibawa ke mobil polisi yang terparkir tak jauh dari tempat kejadian, namun menolak, memberikan perlawanan, dan berteriak saat akan diamankan oleh petugas.
Petugas polisi terpaksa mendorongnya ke tanah untuk meredam perlawanannya dan berusana untuk memborgolnya.
Wanita yang tidak dikenal tersebut adalah satu dari empat orang yang menderita luka ringan dalam sebuah kecelakaan yang melibatkan dua mobil. Tidak diketahui apa yang penyebab kecelakaan tersebut, tetapi diyakini dia sedang menuju ke pantai.
Baca Juga: Ngeri Kecelakaan Mobil Mewah di Jogja, Untung Tak Ada Korban
Wanita dengan bikini tersebut lulus uji minuman beralkohol dan obat-obatan meskipun memiliki perilaku aneh, dan dibawa ke rumah sakit untuk diperiksa oleh dokter.
Seorang juru bicara Balai Kota Lepe membenarkan: 'Wanita dalam rekaman itu ditangkap karena dicurigai melakukan pelanggaran lalu lintas dan khususnya pelanggaran karena ceroboh saat mengemudi.'
"Jelas dari rekaman bahwa dia juga melawan saat akan ditangkap. Dia adalah pengemudi mobil yang menurut keterangan awal menabrak kendaraan lain. Empat orang termasuk wanita ini menderita luka ringan." jelas sang juru bicara Balai Kota Lepe.
"Kecelakaan itu terjadi di dekat pantai dan kita hanya bisa berasumsi dari apa yang dia kenakan bahwa dia menuju ke pantai." tambahnya.