Suara.com - Eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengingatkan kepada publik untuk berhati-hati karena telah mengganti logo Partai Gerindra dengan kepala lobster.
Ia khawatir jika ada yang marah mengetahui logo Partai Gerindra diganti kepala lobster.
Partai Gerindra sempat menjadi bulan-bulanan warganet usai beberapa kadernya masuk dalam daftar eksportir benih lobster yang diizinkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Logo Partai Gerindra menjadi sasaran kritik publik, gambar kepala garuda diganti dengan kepala lobster.
Baca Juga: Ini 5 Mantan Menteri yang Diminta Kembali Masuk ke Kabinet Jokowi
Awalnya, salah seorang warganet dengan akun @kholilmogerz membalas akun media mainstream yang memberitakan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo yang menilai larangan ekspor benih lobster merugikan orang banyak.
Si warganet membalasnya dengan mengunggah foto logo Partai Gerindra yang telah diganti dengan kepala lobster.
Cuitan si warganet dibalas oleh Susi Pudjiastuti. Susi merasa janggal dengan logo Partai Gerindra yang telah diganti tersebut.
"Gambarnya kayak salah lho! Setahu saya Partai Gerindra bykan begitu gambarnya," cuit @susipudjiastuti seperti dikutip Suara.com, Jumat (10/7/2020).
Susi memberikan peringatan kepada warganet yang telah mengedit logo partai Gerindra, mengganti simbol kepala burung garuda dengan kepala lobster.
Baca Juga: Logo Partai Diubah Jadi Lobster, Gerindra Curiga Ada yang Menggerakkan
"Hati-hati nanti ada yang marah lho," ungkap Susi.