Suara.com - Polres Muaro Jambi memastikan komplotan perampok yang beraksi di jalan Desa Plempang, Kecamatan Mestong, tidak bersenjata api. Senjata yang ditodongkan oleh salah satu pelaku kepada korban ketika perampokan berlangsung hanyalah pistol mainan.
“Yang menodongkan pistol itu adalah tersangka RH. Tersangka ini sudah kita tangkap. Dari hasil pemeriksaan, tersangka RH mengaku kalau pistol yang digunakan itu hanya pistol mainan,” kata Kasat Reskrim Polres Muaro Jambi, Iptu Khoirunnas, seperti diberitakan Jambiseru.com - jaringan Suara.com, Kamis (9/7/2020).
Peran tersangka RH pada saat perampokan itu berupa menodongkan pistol ke arah sopir mobil Canterbury kuning nomor polisi BH 8290 HD.
Tersangka RH bergerak ke arah sopir dengan ditemani pelaku lainnya berinisial ND (DPO) yang menggunakan senjata jenis samurai.
Baca Juga: Sadis, Bintang AC Milan Ini Jadi Korban Perampokan Bersenjata
Sementara tersangka ES bergerak ke bagian kiri mobil Canterbury lalu kemudian menodong korban Susanto dengan menggunakan pisau.
“Mobil Canterbury itu mereka hentikan dengan menggunakan mobil Datsun Go. Ketiga pelaku kemudian keluar, tersangka RH dan pelaku ND bergerak ke arah sopir dan tersangka Es bergerak ke arah kiri tempat korban Susanto duduk,” ujarnya.
Di dalam mobil Canterbury yang dirampok tersebut terdapat tiga orang. Masing-masing Sopir, Hotbin Pasaribu (duduk di tengah) dan korban Susanto yang memegang uang Rp 120 juta.
“Tersangka ES inilah yang berperan merampas uang dari korban Susanto. Dia menusuk-nusuk pisau ke arah paha korban sehingga korban takut dan akhirnya menyerahkan uang sebesar Rp 120 juta tersebut,” sebutnya.
Usai merampas uang tunai milik korban, tersangka ES langsung bergerak menuju mobil Datsun Go BH 1485 NH. Sementara tersangka RH masih berupaya mengambil hand phone korban serta merampas swis kontak mobil korban.
Baca Juga: Kasus Perampokan Minimarket di Jakarta Meningkat saat Pandemi Corona
“Setelah aksi itu, mereka langsung kabur menuju ke arah Jambi. Kunci swis korban mereka buang di jalan tidak jauh dari TKP perampokan,” jelas Kasat Reskrim Polres Muaro Jambi, Iptu Khoirunnas.