Suara.com - Seorang pendaki dikabarkan tersesat di Gunung Agung, Bali. Proses pencarian dilakukan tim gabungan.
Seperti diberitakan Beritabali.com - jaringan Sura.com, saat ini status Gunung Agung masih berada di level III Siaga.
Basarnas beserta Relawan Pasebaya Agung tengah menuju ke lokasi melalui jalur Pura Pasar Agung, Selat, Karangasem untuk melakukan proses pencarian terhadap pendaki yang belum diketahui identitasnya tersebut.
Ketua Pasebaya Agung, I Gede Pawana mengatakan saat ini pihaknya beserta sejumlah relawan tengah menuju ke Pura Pasar Agung untuk ikut melakukan pencarian.
"Ya saat ini tim tracking dari Pasebaya Agung sudah bersama Basarnas dan BPBD melakukan pencarian menuju titik kordinat," kata Ketua Pasebaya, I Gede Pawana dikonfirmasi Rabu (08/07/2020).
Baca Juga: Pendaki Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Hargo Dumilah Puncak Gunung Lawu
Pawana menuturkan, pihaknya sudah mengetahui dugaan lokasi pendaki yang tersesat.
"Karena titik koordinatnya sudah ditemukan," kata dia.