Temui Cak Imin di DPP PKB, Ketum Partai Demokrat: Silaturahmi

Rabu, 08 Juli 2020 | 14:05 WIB
Temui Cak Imin di DPP PKB, Ketum Partai Demokrat: Silaturahmi
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di DPP PKB. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyambangi DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Kunjungan tersebut dimaksudkan untuk menemui Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Pantauan Suara.com, AHY yang tiba dengan didampingi petinggi partai Demokrat terlebih dahulu melakukan pengecekan suhu dan mencuci tangan menggunakan hand sanitizer sebagai protokol Covid-19 sebelum memasuki kantor DPP PKB.

Saat ditanyakan awak media apa tujuan menyambangi Cak Imin, AHY hanya berujar pertemuannya itu sekadar untuk bersilaturahmi.

"Silaturahmi," ujar AHY sambil berjalan menuju lantai dua, Rabu (7/7/2020).

Baca Juga: Jokowi Marahi Menteri, PKB: Terlihat Pemerintah Gagap Tangani Covid-19

Sebelumnya, Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Ossy Dermawan mengatakan dalam pertemuan AHY dan Cak Imin tidak menutup kemungkinan bakal sekaligus membahas mengenai peta koalisi antara Demokrat dengan PKB dalam Pilkada serentak 2020.

"Silaturahim Ketum AHY beserta jajaran pengurus Partai Demokrat dengan Ketum PKB dan jajaran mas. Termasuk juga agenda membahas kemungkinan koalisi di beberapa daerah dalam Pilkada 2020," kata Ossy dikonfirmasi wartawan, Rabu (8/7/2020).

Sementara itu, Sekjen PKB M Hasanuddin Wahid juga membenarkam bahwa pertemuan tersebut guna membahas mengenai koalisi di Pilkada 2020.

"Ya," kata Hasanuddin.

Baca Juga: Faldo Maldini Dapat Dukungan PKB untuk Maju di Pilgub Sumatera Barat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI