Demonstran Baltimore Robohkan Patung Christopher Columbus

Minggu, 05 Juli 2020 | 20:45 WIB
Demonstran Baltimore Robohkan Patung Christopher Columbus
Ilustrasi patung Christopher Colombus. (Shutterstocks)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Demonstran di Baltimore merobohkan sebuah patung Christopher Columbus dan melemparkannya ke Pelabuhan Inner pada Sabtu malam (4/7).

Menyadur New York Post, Minggu (5/7/2020), demonstran menggunakan tali untuk menjatuhkan patung yang berada di dekat kompleks Little Italy.

Para demonstran yang dimobilisasi oleh kematian George Floyd di tangan polisi menyerukan pemindahan patung Columbus, tokoh-tokoh Konfederasi dan lainnya.

Demonstran mengatakan bahwa penjelajah Italia tersebut bertanggung jawab atas genosida dan eksploitasi penduduk asli di Amerika.

Baca Juga: Anti Rasisme di AS Meluas, Patung hingga Bendera Negara Bagian Jadi Sasaran

Menurut The Baltimore Sun, patung itu dibuat oleh pemerintah kota dan diresmikan pada tahun 1984 oleh mantan Walikota William Donald Schaefer dan Presiden Ronald Reagan.

Seorang juru bicara Walikota Baltimore Bernard C. "Jack" Young mengatakan kepada The Sun bahwa penurunan patung tersebut adalah bagian dari pemeriksaan ulang skala nasional dan global atas monumen "yang mungkin mewakili hal yang berbeda untuk orang yang berbeda."

"Kami memahami dinamika yang terjadi di Baltimore adalah bagian dari narasi nasional," kata Lester Davis.

Patung-patung Columbus juga telah dirobohkan atau dirusak di kota-kota seperti Miami, Richmond, Virginia, St. Paul, Minnesota, dan Boston.

Baca Juga: Sejumlah Siswa Gelar Pesta Covid-19: Siapa Cepat Tertular Dapat Hadiah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI