Reklamasi Ancol Sudah 20 Hektar, Buat Bangun Museum hingga Masjid Apung

Jum'at, 03 Juli 2020 | 15:50 WIB
Reklamasi Ancol Sudah 20 Hektar, Buat Bangun Museum hingga Masjid Apung
Pekerja berjalan di samping pagar pembatas yang digunakan untuk menjaga jarak pengunjung saat bermain di pantai Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Rabu (17/6). [ANTARA FOTO/Dhemas Reviyant]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemprov DKI Jakarta mengakui telah melakukan penimbunan lahan di pinggir laut atau reklamasi kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Hingga saat ini, Pemprov sudah mebuat 20 hektar lahan baru di kawasan Ancol.

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah mengatakan lahan itu ditempelkan di daratan kawasan Ancol Timur. Lahan ini digunakan untuk berbagai pembangunan fasilitas baru.

Mulai dari taman bermain, museum rasulullah, masjid apung, hingga peradaban islam lainnya. Menurutnya seluruh fasilitas baru ini dibuat demi kepentingan rakyat Jakarta.

"Di antaranya pembangunan tempat bermain anak dan pembangunan museum internasional sejarah Rasulullah dan peradaban Islam di kawasan Ancol tersebut. Groundbreaking telah dilakukan pada bulan Februari 2020 yang lalu," ujar Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (3/7/2020).

Baca Juga: OTT Bupati Kutai Timur, KPK Ciduk 7 Orang di Jakarta dan 8 di Samarinda

20 hektar tanah yang sudah ada itu berasal dari pengerukan 13 sungai dan 5 waduk. Proyek ini sudah dikerjakan sejak 2009 dan karena tanah sudah terkumpul, maka Anies berencana menggunakannya.

"Selama beberapa tahun ini memang sudah terdapat kurang lebih 20 hektar tanah timbul yang ada di Ancol Timur," jelasnya

Pihaknya juga mendapatkan Hak Pengelolaan Lahan yang tergabung dengan kawasan Ancol Timur. Ia juga menyebut nantinya Badan Pertanahan Nasional akan memberikan sertifikat atas lahan baru ini.

"Kearin itu sudah dibuatkan Kepgub-nya agar bisa mendapatkan sertifikat dari BPN dan lahan perluasan di Ancol tersebut dapat dimanfaatkan secara legal," pungkasnya.

Baca Juga: Update Cuaca Jakarta 3 Juli 2020: Sebagian Wilayah DKI Berpotensi Hujan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI