Mesin Tetiba Mati Saat Nanjak, Mobil Baru Masuk Jurang di Ngabang Kalbar

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 03 Juli 2020 | 01:05 WIB
Mesin Tetiba Mati Saat Nanjak, Mobil Baru Masuk Jurang di Ngabang Kalbar
Sebuah mobil baru masuk jurang di tanjakan 2 Ngabang, Kalbar, Kamis (2/7/2020). [suarakalbar.co.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kecelakaan mobil terjadi di tanjakan KM 2 Ngabang, Kalimantan Barat (Kalbar) pada Kamis (2/7/2020) sekitar pukul 10.00 WIB.

Mobil baru yang dikemudikan Hilaria, warga Kembayan Kabupaten Sanggau itu, tiba-tiba mengalami mati mesin lalu mundur dan terjun ke jurang.

Menurut warga sekitar, Marsiana, terdengar suara yang cukup keras saat kecelakaan mobil terjadi. Awalnya ia mengira ada pohon yang tumbang di lokasi kecelakaan.

"Saya kira pohon yang jatuh, soalnya mobilnya dalam keadaan mati saat jatuh," ujarnya dilansir daru Suara Kalbar—jaringan Suara.com-Kamis (2/7/2020).

Baca Juga: Terjerat Senar Layangan, Leher Pemotor Asal Sintang Kalbar Luka Cukup Parah

Mendengar suara ngemuruh, Marsiana langsung melihat ke TKP. Dia terkejut karena melihat sebuah mobil berwarna merah sudah berada di bawah jurang.

Marsiana lantas berteriak meminta pertolongan warga di sekitar untuk menolong korban kecelakaan.

Menurut Marsiana, ini merupakan keempat kalinya mobil jatuh di jurang tersebut.

"Di sini sudah sering kecelakaan, ini sudah yang ke-4 mobil jatuh di sini," ungkapnya.

Sementara itu, Hilaria mengatakan, mobil barunya itu tiba-tiba mengalami mati mesin di atas tanjakan KM 2 Ngabang.

Baca Juga: Satu Ditangkap, Polisi Buru Dua Pelaku Pencurian di Rumah Pejabat Kejati

Karena panik, Hilaria lupa menginjak rem dan mobil termundur ke arah jurang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI