Suara.com - Viral di media sosial, foto rapor seorang siswa yang tampak janggal karena mendapat penilaian bagus dalam kegiatan ekstrakurikuler.
Beda dari pelajar lainnya, siswa yang disebutkan bernama Crispus Adlai Anthony ini rupanya mengikuti dua kegiatan ekstrakurikuler bidang keagamaan sekaligus.
Hal itu terungkap lewat unggahan siswa tersebut lewat Instastory yang kemudian dibagikan ulang oleh akun Instagram @awreceh.id belum lama ini.
Crispus menampilkan foto kolom penilaian empat kegiatan ekstrakurikuler yang diikutinya, di mana dua di antaranya yakni tertulis Rohani Kristen dan Rohani Islam.
Baca Juga: Pantai Cemoro Sewu Viral, Wisatawan Ngaku Diusir Oknum Pedagang
Dalam dua kegiatan itu, Crispus mendapat penilaian baik karena dianggap dapat menguasai materi yang diberikan saat kegiatan ekstrakurikuler.
Tertulis bahwa Crispus mampu memimpin pujian saat kegiatan rohani kristen dan mampu membaca serta mamahami Alquran saat mengikuti ekstrakurikuler rohani islam.
Sementara, sebagai keterangan unggahannya, Crispus lantas menuliskan, "Alhamdulillah" sebagai ucapan syukur.
Sontak, unggahan siswa tersebut menuai sorotan di kalangan warganet . Sebab, umumnya seorang siswa memilih satu kegiatan ekstrakurikuler keagamaan, sedangkan Crispus memilih dua kegiatan sekaligus.
"Double pahala?" tulis @awreceh.id seperti dikutip Suara.com, Rabu (1/7/2020).
Baca Juga: Driver Ojol Dapat Peringatan Ada Macan di Rumah Pelanggan, Plot Twist
Tak sedikit warganet yang kemudian memberikan komentar kocak setelah melihat nilai Crispus yang memuaskan dalam dua kegiatan ekstrakuler agama.