Suara.com - Meski diadakan dengan sistem drive thru, acara kelulusan di Westchester, Amerika Serikat ini tetap saja menjadi tempat penularan virus corona, di mana 13 partisipan terinfeksi Covid-19.
Menyadur New York Post, acara dengan agenda wisuda untuk siswa sekolah menengah atas (SMA) Horace Greeley itu diadakan di lahan stasiun kereta Chappaqua pada Sabtu (20/6) lalu.
Otoritas berwenang setempat menyebut penularan terjadi setelah sejumlah orang yang lebih dulu terinfeksi dari negara bagian Sunshine, berpartisipasi pada acara kelulusan.
Selain itu, salah satu siswa yang terinfeksi juga mendatangi acara di pinggiran kota New York ini dan tanpa sadar telah menularkan virus ke beberapa pengunjung.
Baca Juga: Jokowi Siap Lakukan Langkah Extraordinary, Hotman: Harusnya Dari Dulu
Kepala Weschester George Latimer pada Senin (29/6), telah mengonfirmasi 13 orang pengunjung acara kelulusan tersebut dinyatakan terinfeksi virus corona.
Pihak sekolah, mengatakan tidak menyetujui penyelanggaraan acara. Kendati demikian, acara lulusan ini tetap digelar dan dihadiri oleh siswa-siswa junior maupun senior dari SMA Horace Greeley.
Terinfeksinya 13 pengunjung acara kelulusan SMA ini membuat jumlah infeksi virus corona di Westchester menjadi 14 kasus.
"Dari 14 yang positif, orang-orang ini saling terkait di mana mereka berada atau dengan perkumpulan mereka, itulah yang membentuk sebuah klaster," ujar komisioner kesehatan Westchester Sherlita Amler.
Adapun mereka yang terinfeksi virus corona kini telah melakukan isolasi mandiri selama 14 hari.
Baca Juga: Pandemi Virus Corona, Hotel-Hotel Mewah Ini Kedapatan Tak Ganti Seprai