"Auto ganti ke produk lain, berhenti pakai produk Unlever," ungkap @akhwat_1092.
Meskipun banyak dicaci, tak sedikit pula warganet yang memberikan dukungan atas sikap Unilever. Beberapa warganet mengaku bangga dengan Unilever yang secara terang-terangan memberikan dukungan terhadap LGBTQI+.
"Saya bangga dengan Unilever #pridemonth," kata @kruchev_.
"Love being part of this! #proud," ucap @matelsleao.
Baca Juga: Terungkap Sosok di Balik Meme Overthinking yang Viral di Medsos
Unilever adalah salah satu perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) yang sangat terkenal di Indonesia. Unilever didirikan pada 5 Desember 1933.
Berbagai produk Unilever cukup terkenal di Indonesia, mulai dari Pepsodent, Lux, Lifebuoy, Dove, Sunsilk, Clear, Rexona, Vaseline, Rinso, Molto, Sunlight, Wall’s, Royco, Bango, dan masih banyak lagi.