Sulap Sabut Kelapa Jadi Pembungkus Paket, Inovasi Penjual Ini Viral

Kamis, 25 Juni 2020 | 15:23 WIB
Sulap Sabut Kelapa Jadi Pembungkus Paket, Inovasi Penjual Ini Viral
Sabut kelapa dijadikan pembungkus paket. (Twitter/@PenjahatGunung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral di Twitter, inovasi seorang penjual mengemas pesanan pembeli dengan cara antimainstream. Bukan dengan plastik, penjual kali ini memilih memaanfaatkan sabut kelapa.

Aksinya tersebut menjadi perbincangan setela diunggah oleh akun Twitter @PenjahatGunung pada Minggu (21/6/2020).

Terlihat tiga buah foto sabut kelapa yang direkatkan dengan selotip warna cokelat.  Sekilas bila dilihat benda itu menyerupai buah kelapa utuh yang ditaruh di meja.

Namun tak disangka setelah dibuka, isinya ternyata barang pesanan pembeli dari sebuah toko online.

Baca Juga: Gara-gara Paket Durian, Puluhan Petugas Kantor Pos di Jerman Dievakuasi

Rupanya, penjual online sengaja mengemas barang dagangannya dengan sabut kelapa saat dikirimkan kepada pembeli.

Ia tak mengikuti cara penjual lainnya yang masih memanfaatkan bubble wrap berlapis-lapis supaya aman sampai ke tangan pembeli.

"Beli online: packing bubble wrap XXX packing sabut kelapa VVV," tulis @PenjahatGunung, seperti dikutip Suara.com.

Sabut kelapa dijadikan pembungkus paket. (Twitter/@PenjahatGunung)
Sabut kelapa dijadikan pembungkus paket. (Twitter/@PenjahatGunung)

Sontak inovasi pembungkus paket antimainstream ini mengundang atensi warganet untuk berkomentar.

Sebagian besar memberikan pujian kepada penjual karena dinilai menerapkan konsep go green atau ramah lingkungan.

Baca Juga: Paket Isi Durian Bikin Tukang Pos Sakit dan 4 Berita Kesehatan Lainnya

"Ramah lingkungan, kan bisa dipakai buat bakar-bakar," kata @inijodo***.

"Canggih sekaliiiii," timpal @RiswanPra***.

Sementara warganet yang justru memberikan komentar kocak setelah takjub melihat sabut kelapa dijadikan bungkus paket.

"Bubble wrap dengan kearifan tapi tapi jangan sampe dikasih ke emak,,ntar malah dimasak tu isinya," celetuk @hayy_b***.

"Tak pernah terpikirkan olehku sebelumnya," tulis @veronicaang***.

Adapun warganet lainnya menganggap wajar ide penjual setelah melihat isi paketnya.

"Memang gitu koq, coba bayangin besi di kasih bubble wrap, apa ga ambyar tuh bawaanya," kata @apaan***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI