7 Kontroversi Tengku Zul, dari Rudal China sampai Soal Jokowi Wafat

Selasa, 23 Juni 2020 | 12:17 WIB
7 Kontroversi Tengku Zul, dari Rudal China sampai Soal Jokowi Wafat
Wakil Ketua MUI Tengku Zulkarnain. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Sekretaris Jenderal MUI Ustaz Tengku Zulkarnain tengah menjadi perbincangan publik pasca pernyataan kontroversialnya. 

Secara terang-terangan, Tengku Zul menyebut dirinya tidak cocok dengan Presiden Jokowi dan baru akan membantu pemerintah jika Jokowi wafat.

Bukan kali ini saja pria yang akrab disebut Ayah Naen ini melontarkan pernyataan kontroversial. Berdasarkan catatan Suara.com, ada beberapa pernyataan Tengku Zul yang sempat menghebohkan publik. Berikut rangkuman pernyataan-pernyataan tersebut.

1. Melegalkan pemaksaan hubungan seksual suami terhadap istri

Baca Juga: Ustaz Tengku Zul: Dulu Kalau Saya Nyanyi, Istri Orang Bisa Jatuh Cinta

Pernyataan kontroversial ini diungkap Ustaz Tengku Zulkarnain di sebuah stasiun televisi.

Dalam pernyataannya tersebut, Tengku Zulkarnain melegalkan pemaksaan hubungan seksual kepada istri ketika menanggapi kasus pemerkosaan dan kekerasan dalam rumah tangga.

"Sampai kiamat nggak terima. Kalau hasrat (seks) sudah mau, ya mesti," ujar Tengku Zulkarnain dalam dialog membahas pro kontra RUU Penghapusan Kekerasan Seksual (PKS).

Bahkan, Tengku Zulkarnain mengimbau istri untuk diam saja ketika hasrat suami memuncak.

"Kalau sudah mau (seks), ya mesti, si istrinya mah diam aja, tidur aja, nggak sakit kok," ujar Tengku Zul dalam dialog televisi tersebut.

Baca Juga: Tengku Zul: Kalau Jokowi Wafat Kyai Maruf jadi Presiden, Baru Saya Bantu

Pun dia bilang bahwa ketika berhubungan seks, suami dan istri tidak memerlukan mood. Bahkan, dalam pernyataan itu, Tengku Zulkarnain membawa alasan agama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI