Ustaz Tengku Zul: Dulu Kalau Saya Nyanyi, Istri Orang Bisa Jatuh Cinta

Senin, 22 Juni 2020 | 13:42 WIB
Ustaz Tengku Zul: Dulu Kalau Saya Nyanyi, Istri Orang Bisa Jatuh Cinta
Refly Harun dan Tengku Zulkarnain. (YouTube/Refly Harun)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ustaz Tengku Zulkarnain mengaku sempat merintis karier sebagai musisi. Namun, di tengah jalan, dia memilih meninggalkan dunia musik dan mendalami agama Islam.

Cerita awal mula terjun ke dunia tarik suara disampaikan Tengku Zulkarnain ketika diwawancarai pakar hukum dan tata negara Refly Harun melalui kanal milik Refly Harun yang ditayangkan pada Senin (22/6/2020).

"... dan konon Tengku (Zulkarnain) memiliki suara yang bagus, mantan penyanyi RRI (Radio Republik Indonesia--red) itu Tengku," ujar Refly Harun sambil tersenyum dan terkekeh.

Tengku Zulkarnain pun mengakui dirinya cukup memantik pamor di dunia musik pada era 1980-an. Bahkan, dia mengaku seangkatan dengan penyanyi yang juga juara bintang radio dan televisi, Sandro Tobing.

Baca Juga: Sebut Ada yang Mau Ganti Pancasila Jadi Ekasila, Tengku Zul: Berani Usir?

"Saya merupakan salah satu penyanyi terbaik untuk jenis hiburan di radio dan televisi, bintang radio dan televisi zamannya Sandro Tobing," ujar Tengku Zulkarnain.

Jawaban Tengku Zul membuat Refly Harun terkesima. Dia mengakui bahwa Sandro Tobing merupakan salah satu penyanyi terkenal yang melantunkan lagu 'Simfoni yang Indah'.

Tengku Zul pun menjawab, "Ya, saya orang pertama di Sumatera Utara yang menyanyikan lagu itu (Simfoni yang Indah) di final. Karena lagu itu adalah lagu wajib, dan saya waktu itu peserta satu, peserta pertama."

Kemudian, Tengku Zul pun unjuk kebolehan di depan Refly Harun untuk menyanyikan beberapa bait lagu lawas itu. "Alun sebuah simfoni, kata hati disadari," Tengku Zul menyanyikan lagu tersebut.

Sambil berkelakar, Tengku Zulkarnain pun sesumbar bisa membuat istri orang jatuh cinta jika dirinya menyanyi. "Kalau saya nyanyi, istri orang bisa jatuh cinta dulu," tutur Tengku Zul disambut tawa Refly Harun.

Baca Juga: Tengku Zul: Kalau Jokowi Wafat Kyai Maruf jadi Presiden, Baru Saya Bantu

"Berarti seangkatan Sandro Tobing ya?" tutur Refly Harun. Tengku Zul menjawab, "Waktu itu saya SMA kelas 1 lah pada tahun 80."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI