Suara.com - Arus lalu lintas di Jalan TB Simatupang, Tanjung Barat mengarah ke Pasar Rebo terpantau macet pada Jumat (19/6/2020) sore ini.
Berdasarkan pantauan Suara.com pada pukul 17.30 WIB, kemacetan terlihat mulai dari lampu merah Ragunan mengarah ke Pasar Rebo. Kendaraan tampak terlihat mengular.
Kepadatan lalu lintas didominasi oleh kendaraan roda dua dan roda empat. Mereka hanya bisa berjalan secara perlahan kurang lebih 20 Kilometer per jam.
Kendaraan mulai bisa berjalan lancar ketika akan mengarah naik ke Flyover TB Simatupang. Namun usai Flyover kendaraan kembali mengular dari depan Gedung Antam hingga depan Kampus Universitas Indraprasta (Unindra).
Baca Juga: Jalan Rasuna Said - Mampang Prapatan Macet, Tak Ada Petugas
Tak terlihat adanya petugas baik kepolisian maupun Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengatur jalannya arus lalu lintas di kawasan tersebut.
Hingga berita ini ditulis kepadatan kendaraan masih terjadi. Kendaraan masih terlihat mengular.
Untuk diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali membuka sektor perkantoran dan pusat perbelanjaan di masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi.