Suara.com - Sopir truk Tabung gas berukuran tiga kilogram hilang kendali dan menabrak rumah pada Jumat (19/6/2020) siang. Akibatnya, gas yang disubsidi oleh pemerintah itu berhamburan ke atap rumah warga di Jalan MT. Haryono, Ranggam, Tebing, Karimun.
Seperti diberitakan Batamnews.co.id - jaringan Suara.com, truk berwarna merah dengan nomor polisi BP 9239 KY tersebut datang dari arah Balai, dan hendak menuju ke arah Tebing. Belum diketahui penyebab truk yang bermuatan tabung gas tersebut hingga hilang kendali, dan menyeruduk rumah warga.
Hendra, warga Tebing menyebutkan kalau ia sudah melihat truk tersebut sudah dalam posisi menghantam rumah warga tersebut.
"Tadi kejadiannya sekitar jam 12.30, pas saya kebetulan lewat," kata Hendra.
Baca Juga: Kecelakaan Maut 2013, Ahmad Dhani Sesalkan Maia Bawa Dul ke Psikiater
Pria tu menyebutkan ada tiga orang didalam truk tersebut. Mereka dibawa ke rumah sakit Bakti Timah. Sementara, pemilik rumah diketahui tidak mengalami luka-luka.
"Sopir dan ada dua orang sudah di bawa ke rumah sakit," katanya.
Sementara Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan bersama dengan Kasat Lantas AKP R Moch Dwi Ramadhanto, terlihat di lokasi kejadian, bersama petugas kepolisian lainnya.
Sementara, evakuasi tabung gas dan mobil truk sedang berlangsung.
Baca Juga: Kenang Kecelakaan Maut Dul, Ahmad Dhani Bangga Tak Dibantu Maia Estianty