Suara.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyatakan akan membuka lagi kegiatan Car Free Day (CFD) di Jalan Sudirman-Thamrin pada pekan ini. Namun warga yang sedang sakit dilarang berada di kawasan CFD.
Hal ini diungkap oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Syafrin Liputo. Sebelum memutuskan akan membuka CFD, Syafrin pekan lalu juga membuat acara bersepeda di lokasi yang sama.
"Hari Minggu sudah ada HBKB (car free day). HBKB akan diaktivasi hari minggu besok," di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat (18/6/2020).
Meski membuka lagi CFD, pihaknya akan menerapkan protokol kesehatan pencegahan penularan virus Corona (Covid-19). Warga yang sedang dalam kondisi sakit diminta tak memaksakan diri belorahraga di kawasan CFD.
Baca Juga: Nasib Konser di Masa PSBB Transisi, Pemprov DKI: Kita Izinkan Kalau ....
"HBKB untuk berolahraga dengan menerapkan prinsip protokol kesehatan. Kami mengimbau kepada warga tidak sehat, merasa demam, merasa flu untuk tidak keluar dan melaksanakan aktivitas olahraga di HBKB sehingga semuanya bisa terus menjaga tidak terjadi penyebaran Covid-19," jelasnya.
Tak hanya itu, kegiatan CFD ini dipastikan akan sepi dari pedagang. Para penjaja makanan, minuman, dan barang lainnya belum diperkenankan membuka lapak di kawasan CFD.
"Pedagang kaki lima belum diperbolehkan," pungkasnya.