Suara.com - Sebuah foto yang menampakkan kondisi penerapan new normal dalam sebuah angkutan umum menghebohkan publik sosial media.
Potret penerapan protokol di sebuah angkutan umum yang diunggah oleh akun Instagram dramaojol.id pada Selasa, (16/6/2020) ini bisa dibilang adalah sebuah penerapan new normal namum dalam bentuk low budget alias dana rendah.
Bagaimana tidak, alih-alih menggunakan sekat pelindung yang terbuat dari plastik, angkot ini justru menggunakan kardus bekas untuk membuat tanda pemisah.
Kardus tersebut ditempel di bangku penumpang menjadi berbilik-bilik dengan menggunakan plester dan tali rafia.
Baca Juga: Diberi Penyekat, Tempat Duduk di Angkot Ini Tuai Pujian
Di setiap kolom bilik bangku penumpang itu juga dipasang selembar kardus di bagian atasnya sebagai penutup area kepala.
Pemasangan sekat itu membuat para penumpang yang menaiki angkot hanya terlihat bagian kakinya saja. Sementara sekat kardus itu membuat masing-masing penumpang tidak bisa melihat wajah penumpang lainnya.
Potret angkot dengan sekat kardus ini kontan membuat warganet tak habis pikir dengan sang pembuat ide.
"Abnormal ini mah," komentar seorang warganet.
Tak hanya itu, warganet pun menduga jika angkot tersebut terlihat lebih sesak dan bernuansa pengap akibat pemasangan sekat kardus tersebut.
Baca Juga: Rampok Penumpang Angkot, Pengamen di Cikarang Diciduk Polisi
"Jarak pandang terbatas, ditambah pengap + nyetire ugal-ugalan. Topp wkwkw," komentar warganet.