Guru di India Ini Gunakan Gantungan Baju sebagai Tripod, Warganet Terkesan

Rabu, 10 Juni 2020 | 17:13 WIB
Guru di India Ini Gunakan Gantungan Baju sebagai Tripod, Warganet Terkesan
Seorang guru di India membuat 'tripod' unik dari gantungan baju.[Twitter/@PishuMon]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang guru asal India memiliki cara unik untuk mengadakan kelas online. Bukan menggunakan tripod namun gantungan baju yang dibuat sedemikian rupa.

Menyadur Hindustan Times, seorang guru asal India bernama Moumita B punya cara unik ketika ia memberikan pelajaran secara online karena negaranya masih menerapkan lockdown. Ia menggunakan gantungan baju sebagai tripod.

Moumita membagikan momen tersebut di akun Linkedin miliknya. Ia menuliskan "Karena saya tidak memiliki tripod jadi saya membuat Indian Gugad untuk menggelar kelas online dari rumah saya".

Dari unggahan video tersebut, ia tampak mengikatkan telepon genggamnya pada sebuah gantungan baju. Gantungan tersebut kemudian diikatkan pada sebuah bangku dan diarahkan ke papan tulis tempat ia memberikan materi.

Baca Juga: Kemenparekraf Bahas Kesiapan Indonesia Masuk New Normal untuk Pasar India

Seorang pengguna Twitter membagikan tangkapan layar aksi guru tersebut dan mengapresiasi usaha guru tersebut.

"Saya tidak tahu dia siapa dan darimana. Tapi gambar ini membuat saya bahagia. Seorang guru yang menggelar kelas online dengan peralatan seadanya." tulis akun Twitter @PishuMon.

Warganet yang melihat aksi guru tersebut menuliskan komentar beragam.

"Bu, ini yang harus kami pelajari dan pahami dari  Anda bahwa menangisi kekurangan sumber daya tidak akan pernah menyelesaikan masalah. Ketika kami memiliki motivasi yang tepat, masalah secara otomatis diselesaikan " tulis salah satu warganet.

"Terimakasih atas motivasinya, semoga Tuhan memberkati!" tulis warganet yang lain.

Baca Juga: Wanita India Ini Rela Sewa Jet Pribadi demi Terbang Bersama Anjingnya

"Ini disebut komitmen dan kreativitas. Murid-murid Anda benar-benar beruntung. Dia layak dihormati" tulis netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI