Nyinyiri Foto Kiai Pakai APD, Warganet Diserbu Komentar Menohok

Rabu, 10 Juni 2020 | 17:03 WIB
Nyinyiri Foto Kiai Pakai APD, Warganet Diserbu Komentar Menohok
Foto kyai mengenakan APD. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pengguna akun Twitter menjadi bulan-bulanan warganet usai menuliskan komentar pedas kepada foto kyai yang memakai alat pelindung diri (APD).

Peristiwa itu terjadi saat pengguna akun Twitter @hidayatIDK membalas cuitan @NUgarislucu belum lama ini.

Dalam unggahan tersebut, ditampilkan foto kolase dua pemuka agama yang terlihat mengenakan pakaian serba putih dan face shield atau pelindung wajah dalam sebuah acara.

Seorang pemuka agama dalam foto itu dikenali sebagai Pengasuh Pondok Lirboyo KH Anwar Manshur.

Baca Juga: Genap Berusia 40 Tahun, Bambang Pamungkas Bersyukur Punya Banyak Sahabat

"Tauladan," demikian bunyi caption @NUgarislucu seperti dikutip Suara.com, Rabu (10/6/2020).

Unggahan tersebut lantas dikomentari oleh @hidayatIDK menggunakan kalimat singkat bernada sindiran menohok.

"Saat iman hilang diganti apa," tulisnya, Senin (8/6).

Baca Juga: Berpenampilan Lusuh hingga Viral di Medsos, Sosok Ini Ternyata...

Foto kyai mengenakan APD. (Twitter)
Foto kyai mengenakan APD. (Twitter)

Tak berselang lama, komentar tersebut nyatanya membuat warganet lain meradang lantaran dinilai menghina kyai.

Baca Juga: Rekor 1.241 Orang Positif Corona dalam Sehari Karena Tracing yang Agresif

Walhasil, akun @hidayatIDK mendapat serangan lewat beragam cuitan bernada kecaman.

"Komentarmu sok paling jagoan dan telah merendahkan pengasuh @PonpesLirboyo Kediri," tulis @Kan9Sant**.

"Itu Kyai Anwar Mansur cuy, Lirboyo, berani-berani nya bicara kaya gitu, istighfar," timpal @dum***.

Sementaar warganet lain kemudian menuntut permintaan maaf dari akun @hidayatID yang merendahkan kyai.

"Salah pilih lawan nih orang...santri gak kebanyak teriak, tunggu aja himasal bakal bacain yasin di Makassar kalo gak segera minta maaf," balas @cute_na**.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Kiai di Banten Dipaksa Rezim Disuntik Ketahanan Virus?

Warganet nyinyiri foto kyai mengenakan APD. (Twitter)
Warganet nyinyiri foto kyai mengenakan APD. (Twitter)

Begitu juga dengan @KromoB***, yang menantang akun tersebut untuk duel setelah tak terima melihat foto pemuka agama dinyinyiri.

"Kritik kui apik lur, tapi mulutmu diaja jangan suka nyo**. Ayo ketemuan rumahmu di mana. Adu mulut sama aku, nanti kalu udah gak ada solisu, ayo baku hantam tak layani," tulisnya dalam bahsa Jawa.

Namun hasil penelsuran Suara.com, cuitan akun @hidayatIDK telah dihapus setelah menuai beragam kecaman dari warganet meski terlanjur diabadikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI